Sinode GMIST dan UPH Gelar Seminar Pendidikan

TAHUNA,Suarasulutnews.co.id-Univerisitas Pelita Harapan (UPH) bersama Sinode GMIST menggelar seminar tentang pendidikan. Kegiatan yang digelar digedung jemaat GMIST Imanuel Tahuna, Selasa (17/11) kemarin, juga dirangkaikan dengan persiapan tes seleksi calon mahasiswa UPH yang akan digelar Rabu hari ini.
Bupati Drs. H.R. Makagansa MSi dalam sambutannya saat membuka semiar, memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut sekaligus menegaskan pelaksanaan seminar sangat penting dalam membuka sudut pandang masyarakat tentang pendidikan diera globalisasi. Dikatakan pula, seiring berkembangnya teknologi dan informasi yang semakin kompetitif, ketesediaan SDM berkualitas merupakan modal dasar guna mempercepat akselerasi pembangunan disegala bidang, hingga perlu mempersiapkan dan menghasilkan SDM yang berkualitas melalui jalur pendidikan yang tepat.
Dikesempatan itu Bupati juga meminta peserta seminar dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan baik, termasuk meminta calon mahasiswa yang akan mengikuti tes dapat mempersiapkan diri dengan baik.
”Kegiatan seminar ini sangat bermanfaat bagi dunia pendidikan di Sangihe, sehingga saya minta peserta dapat mengikutinya dengan baik,”kata Bupati.
Sementara itu ketua Sinode GMIST Pendeta W.B.Salindeho STh dalam laporan kegiatan mengatakan, untuk peserta tes seleksi mahasiswa UPH dari Kabupaten Sangihe berjumlah 203 orang serta dari Kabupaten Sitaro 47 orang.
Khusus calon mahasiswa lulusan SLTA juga akan dijalin kerjasama antara UPH dan Pemkab Sangihe melalui Sinode GMIST berupa pemberian bea siswa bagi 100 mahasiswa jurusan pendidikan dan perawat. Kegiatan tersebut langsung dihadiri Rektor UPH, DR. Jonatan Paratak M.Eng yang juga sebagai pemberi materiseminar serta ketua TP PKK Kabupaten Sangihe, Dr. Wisje Makagansa-Rompis MSi.(fb)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.