Miliyaran Rupiah Proyek Rujab Sangihe Dipertanyakan

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sangihe, Frejon Sampakang

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sangihe, Frejon Sampakang

TAHUNA,Suarasulutnews.co.id-Realisasi fisik proyek rumah jabatan (Rujab) di Sangihe berbandrol miliyaran rupiah tahun anggaran 2015 dipertanyakan sejumlah kalangan.
Tak tanggung-tanggung, yang mempertanyakannya datang dari Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sangihe, Frejon Sampakang. Ia mengaku heran mengetahui adanya proyek berbandrol Rp 1.037.000.000 tahun anggaran 2015 untuk pengadaan peralatan rumah jabatan, sementara fisik proyek dimaksud terkesan tak kelihatan.

”Terus terang saya kaget melihat di buku APBD 2015 ada proyek pengadaan peralatan rumah jabatan bebandrol Rp 1 miliyar lebih, sementara terlihat tak ada peralatan baru,”ungkap Legislator yang getol mengkritis perkembangan daerah tersebut sambil memperlihatkan kepada wartawan buku APBD itu.

Selain proyek pengadaan peralatan rumah jabatan, proyek lainnya, seperti rehabilitasi sedang dan berat fisik rumah jabatan berbandrol Rp 1,8 miliyar turut dipertanyakan realisasinya. Menurutnya, sejauh pengamatan selaku anggota dewan, pihaknya meragukan kegiatan rehab sedang maupun berat rumah jabatan itu bisa menelan anggaran hingga Rp 1,8 miliyar.

”Masak bisa menelan anggaran hingga Rp 1,8 miliyar, lalu rumah jabatan mana yang telah direhab ?,”ujarnya mempertanyakan. Ia juga menyentil soal besaran anggaran belanja makanan dan minuman tamu serta dialog/audensi dengan tokoh-tokoh masyarakat, pimpinan/anggota organisasi sosial dan kemasyarakatan yang menelan anggaran hingga Rp 2,8 miliyar.

”Bayangkan saja anggaran untuk makan minum tamu dan dialog/audensi dengan tokoh-tokoh masyarakat, pimpinan/anggota organisasi sosial dan kemasyarakatan bisa sebesar itu,”kata Sampakang.

Terkait kegiatan proyek yang disebutkannya tadi, pihaknya kata Sampakang akan meminta Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) melakukan penelusuran, termasuk dirinya siap akan memberikan data pendukungnya.

”Yang pasti hal ini akan kami sampaikan ke BPK agar ditelusuri keberadaan proyek-proyek tersebut,”pungkasnya.(fb)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.