Menteri Susi Siapkan Jatah 10 Anak Untuk Disekolahkan

Menteri Kelautan Perikanan Susi PudjiastutiTahuna,Suarasulutnews.co.id-Kunjungan Menteri Kelautan Perikanan Susi Pudjiastuti ke Kabupaten Kepulauan Sangihe membawa berkah tersendiri bagi kalangan pelajar. Berkah itu tak lain, kesempatan belajar ke perguruan tinggi secara gratis bagi lulusan SMA berprestasi, yakni sebanyak 10 anak.

Hal ini dikatakan Ibu Susi saat membawakan sambutan pada peresmian kawasan perikanan Dagho, Kamis (12/05) kemarin.

”Saya siapkan jatah 10 anak Sangihe yang berpestasi untuk melanjutkan kuliah secara gratis,”ungkapnya.

Yang menarik, kuliah gratis yang difasilitasi ibu  Susi, bukan dilakkukan dalam negeri, tapi disejumlah perguruan tinggi yang memiliki nama besa di luar negeri.

”Anak berprestasi yang akan saya sekolahkan ini diluar negeri, karena peruguran tinggi didalam negeri sudah penuh,”kata Susi.

Terkait program dimaksud,Menteri yang dikenal tegas dengan penerapan aturan kelautan dan perikana itu, juga meminta para orang tua siswa di Sangihe sudah mulai ancang-ancang dan segera mendaftarkan jika memiliki anak yang memiliki prestasi cemerlang.

”Bagi orang tua silahkan persiapkan dan mendafatkan anaknya untuk kuliah gratis, dengan catatan anak harus memiliki prestasi di sekalah,”ujarnya.

Dalam kesematan itu, ibu Susi juga kembali mengingatkan segenap komponen di Kabupaten Sangihe untuk jangan bosan-bosan memerangi ilegal fishing. Menteri bahkan langung memberikan nomor ponsel khusus, 0811211365, jika masyarakat maupun nelayan dan kalangan LSM menemukan kesulitan untuk melaporkan kasus ilegal fishing.

”Kalau bapak ibu mendapat kendala untuk melaporkan kegiatan ilegal fishing, silahkan langsung SMS ke nomor saya, dan saya jamin laporannya pasti saya perhatikan,”tegas Susi yang disambut sorak warga bersama kelompok nelayan yang hadir sekaligus bertatap muka dengan ibu Susi.(feleh))

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.