Pemeliharaan Drainase dan Sisi Jalan Akan Diserahkan Kepada Kelurahan

Walikota Bitung,Maximillian Jonas Lomban SE,MSi

Walikota Bitung,Maximillian Jonas Lomban SE,MSi

Bitung– Salah satu terobosan sekaligus langkah untuk semakin memberdayakan kelurahan-kelurahan di Kota Bitung, Pemerintah Kota Bitung akan menyerahkan tugas perawatan dan pemeliharaan saluran (drainase) dan sisi jalan kepada setiap kelurahan.

Hal ini diungkapkan Walikota Bitung, Maximillian Jonas Lomban SE,MSi saat dalam perjalanan pulang usai menghadiri Rakor  Tengah Tahun PKB Sinode GMIM di Doorbolaang Lembeh, Sabtu (25/6).

“Kedepan agar setiap kelurahan betul-betul lebih peduli dan lebih diberdayakan,  setiap sisi jalan dan saluran di wilayah kelurahan akan dipelihara oleh kelurahan itu sendiri melalui LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) dan Kelurahan sendiri,” jelas Lomban sembari menambahkan jika ada yang rusak ringan dan tersumbat diupayakan sendiri diperbaiki oleh kelurahan.

“Terkecuali jika ada kerusakan berat, maka sisi jalan dan saluran  akan ditangani  Dinas Pekerjaan Umum,” kata Lomban.

Lanjujt Lomban, segala sesuatu mengenai hal-hal teknis dan anggaran yang dibutuhkan untuk hal itu, nanti akan dibicarakan khusus dengan setiap SKPD terkait.

“Tetapi pihak kelurahan harus mengupayakannya karena hal ini akan dilombakan, jika berprestasi akan diberikan reward dari Pemerintah Kota.

Menurut Lomban pula, dengan cara ini sebetulnya selain memberdayakan Kelurahan dan LPM juga dapat menghemat anggaran. (estefanus)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.