Lintang Akhirnya Terpilih Ketua AKSINDO-Minsel.

Foto bersama Kepengurusan Aksindo Kabupaten Minsel

Foto bersama Kepengurusan Aksindo Kabupaten Minsel

Minsel-Assosiasi Kontraktor Konstruksi Seluruh Indonesia (AKSINDO) Kabupaten Minsel yang baru baru ini di terbentuk pada Rapat pembentukan Kepengurusan AKSINDO-Minsel di Hotel Sutan Raja Amurang.

Yang pada Akhirnya Aldo Lintang menjadi Ketua terpilih AKSINDO periode 2016– 2021.

Usai prosesi pelantikan Lintang menyampaikan rasa terimakasihnya atas kehadiran ketua BPP AKSINDO Sulut, Heryanto Pelealu, SE guna memenuhi undangan pihaknya, termasuk kepanitiaan yang telah mensukseskan penyelenggaraan kegiatan tersebut.

Ketua Aksindo Kabupaten Minsel Aldo Lintang

Ketua Aksindo Kabupaten Minsel Aldo Lintang

Lintang juga berharap, dibawah kepemimpinannya kelak, AKSINDO Minsel bisa lebih baik dan maju lagi.

“Semakin terdepan dalam kancah dunia jasa konstruksi, guna membangun Minsel. Kami akan meningkatkan SDM yang berkualitas serta siap dalam menghadapi MEA,” tandasnya.

Menurutnya Visi misi kedepan kepemimpinan pengurusan yang baru dilantik tersebut berniat mendata ulang kembali sistem AKSINDO serta memberikan sertifikasi .Menciptakan pengusaha jasa kontruksi nasional yang tangguh dan handal, menjunjung tinggi profesionalisme , dan menghindari dari perbuatan melanggar Hukum..

“Kesemuanya akan berjalan baik sesuai Visi misi jikalau pengurus AKSINDO yang baru terbentuk ini akan bekerja sama,” tambahnya

Acara pembentukan dan pelantikan kepengurusan AKSINDO Minsel. Selain di hadiri oleh Ketua BPP AKSINDO Sulut Heryanto Pelealu SE, Dewan Penasehat AKSINDO Tommy Gobel, SE,Sekda Minsel Drs D. Rindangen MSi. Mantan Kadis Pekerjaan Umum (PU) Ir Jantje Wauran MM.Ketua PAN Kabupaten Minsel Richard Ottay, ST,Wakil ketua komisi II Abdul Saman Katili ST, juga perwakilan dari Bank Sulut Fitri Tuwaidan, dan bagian aparat Hukum Kabag Ops Polres Minsel Kompol. Achmad Sutrisno, S.I.KPemilihan dan pelantikan berlangsung tertib aman serta terkendali(irham

 

 

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.