Menuju kabupaten Organik,Sangihe Awali Jagung Menggunakan Pupuk Organik

Bupati Kabupaten Sangihe, Jabes Esar Gaghana SE,ME

Bupati Kabupaten Sangihe, Jabes Esar Gaghana SE,ME

Tahuna-Dua bulan kedepan Pemkab Sangihe menanam jagung pada lahan 5000 hektar, termasuk tahun depan pada lahan seluas 20 ribu hektar. Hal itu merupakan komitmen pemerintah setempat dalam mewujudkan Sangihe sebagai kabupaten organik, dimana untuk setiap tanaman hanya akan menggunakan pupuk organik.

Bupati Jabes Gaghana SE,ME membenarkannya dikonfirmasi wartawan belum lama ini. Bahkan menurut orang nomor satu di kawasan yang berbatasan dengan negara tetangga Philipina tersebut, penggunaan pupuk organik untuk tanaman jagung telah disampaikan ke instansi teknis Dinas Pertanian, Peternakan, Perkebunan dan Peternakan (DP3K).

”Saya sudah sampakan ke kepala DP3K untuk jagung yang kita tanam harus menggunakan pupuk organik tidak pupuk kimia,”ungkap Bupati.

Terkait penggunaan pupuk organik untuk tanaman jagung dan tanaman lainnya di Sangihe, Bupati juga memastikan akan dijabarkan melalui instansi teknis dan instansi terkait, termasuk sosialisasinya kepada masyarakat, sehingga diyakini dimasa mendatang, bahkan untuk dua tahun kedepan Pemkab Sangihe akan memproklamirkan Sangihe sebgai kabupaten organik.

Sementara itu Sekda Edwin Roring SE,ME ditemui sebelumnya mengakui menggunakan pupuk organik sudah menjadi komitmen pemkab setempat. Dan sebelum menerapkan pupuk organik pada pertanian daerah, Pemkab Sangihe juga telah diundang ke Korea Selatan guna menghadiri kegiatan pupuk organik yang saat itu dihadiri Wakil Bupati Helmud Hontong SE, Sekda serta pimpinan SKPD teknis.

”Jadi memang kita sudah komit menggunakan pupuk organik, sehingga untuk kedepan produk pertanian Sangihe sudah tidak lagi menggunakan pupuk kimia,”ujar Sekda.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.