Masyarakat Desa Boyong Pante kesulitan Air Bersih

Air BersihMinsel-Desa Boyong Pante, Kecamatan SinonSayang terletak di bagian Utara Kabupaten Minsel merupakan Desa yang berada di Daerah Pesisir.Masyarakat Desa Boyong Pante didominasi dengan melaut/nelayan, dengan kondisi masyarakat yang berada di daerah Pesisir, menyebabkan masyarakat kesulitan mendapatkan Air bersih pasalnya air di daerah tersebut tidak layak untuk di gunakan bahkan di komsumsi dikarenakan air tersebut mengandung kadar garam.

Oleh karena itu Masyarakat setempat yang berada di jaga/dusun 5 mesti rela bersabar mengambil air yang berada sekitar 800M – 1Kilo jaraknya. Sementara masyarakat yang membutuhkan air bersih tiap harinya kurang lebih 150 Kepala Keluarga.

Banyak dari warga Desa yang berdomisili di sana menyerah dan memilih untuk meninggalkan Desa dengan alasan kesulitan mendapatkan Air sebagai unsur utama dalam Kehidupan Mereka.

Olehnya itu Pemerintah Desa setempat berharap sekiranya Pemerintah Kabupaten dapat melihat kondisi ini dan membantu masyarakat untuk keluar dari kesulitan mendapatkan air bersih.

Kepala Desa setempat Hendrik Maniku pada awak media ini sangat mengharapkan Dukungan Pemerintah Daerah agar membantunya memecahkan masalah yang dihadapi Warga Desanya.

Menurutnya sudah puluhan Kali dirinya bersama Warganya berusaha menggali sumur namun hasilnya selalu air yg mereka gali tetap mengandung garam.,karena jarak pemukiman dekt dengan pantai/laut.

“Saya bersama Warga Desa Boyong Pante tidak henti-hentiny berupaya untuk menggali Sumur agar sumber air dekat dari Pemukiman Warga, namun tetap saja sumur yang digali airnya masih mengandung garam.Untuk itu kami selaku Pemerintah Desa/Hukumtua sangat mengharapkan dukungan Pemerintah Daerah Kabupaten Minsel agar memberikan Solusi dari masalah yang kami hadapi ini,” ujar Hukum Tua berharap.

Dari hasil pantauan media ini dilapangan, fakta yang ada di desa Boyong Pante memang sangat memperihatinkan, bukan hanya kaum Adam yang memikul Air, kaum Hawa pun rela memikul Air dari dusun/jaga 5 menuju ke dusun 3 meski kerap mengeluh.(irham)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.