Belum Dibagikan Kerakyat,Dana Sarlet Pulau Kalama Ternyata Mengendap di Bank

Tahuna-Hasil lelang sarang burung walet (Sarlet) pulau Kalama Kecamatan Tatoareng tahun 2017 masih bermasalah menyusul jatah masyarakat dari hasil lelang tersebut belum dibagikan sang Kapitalaung (Kepala kampung) setempat. Tak heran, permasalahan tersebut belum lama ini sempat diadukan warga Kalama ke DPRD Sangihe untuk diperoleh solusinya. Belakangan, dana hasil lelang sarlet itu ternyata masih mengendap disalah satu Bank di kota Tahuna.

Hal itu pun tak ditepis Penjabat Kapitalaung Kalama, Arnice Lahope, dikonfirmasi sejumlah wartawan Senin (19/02) kemarin. Namun Lahope mengakui ada beberapa alasan mengapa hasil lelang sarlet itu masih belum dibagikan, yakni karena adanya kejadian berkurangnya hasil panen sarlet setelah dibawa dari Kalama ke Tahuna, dari berat 38,6 kilogram menjadi 19,30 kilogram.

”Jadi ini yang menjadi alasan mengapa kami belum membagikan jatah masyarakat dari hasil lelang sarlet, sebab ada masalah dalam hal berat sarlet ketika dibawa dari Kalama sampai di Tahuna,”ungkap Lahope.

Ia juga mengakui siap akan membagikan hasil lelang sarlet tersebut, namun sebelumnya akan dilakukan musyawarah dengan masyarakat untuk mengetahui berapa biaya operasional, sebab dikhawatirkan hasillelang sarlet dua kali panen di tahun 2017 tidak cukup untuk membayar operasional panen.

”Bukanya saya tidak menyalurkan dana itu kemasyarakat, tapi kami harus rapat dulu sebagai bahan supaya saya tahu berapa pengeluaran operasional di kampung dan berapa jumlah hak yang akan diterima masyarkat, sebab dana dua kali panen tidak cukup untuk operasional, apalagi hasil lelang hanya Rp 114 jutaan, belum dipotong dengan panjar Rp 20 juta.”jelasnya.

Sementara Sekda Edwin Roring SE,ME ketika dikonfirmasi, mengakui permasalahan sarlet Kalama telah difasilitasi Pemkab Sangihe dan sedang ditangani Asisten I Drs.Dirgahayu Mandiangan.

”Setelah warga mengadukan ke DPRD, masalah ini langsung difasilitasi Pemkab, dan saat ini sedang ditangani pak Asisten I,”kata Roring.(elleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.