2022 Mitra Membangun Reputasi dan Berprestasi

MITRA – Mitra Membangun Reputasi dan Berprestasi, menjadi Slogan Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra ) di Tahun 2022 ini, Hal ini dikatakan Bupati James Sumendap, SH.MH saat rapat koordinasi dengan jajaran Kepala Perangkat Daerah, Selasa (3/1-2022)

Pada rapat perangkat daerah lewat Video Confrence Bupati Sumendap mengajak jajaran untuk melakukan refleksi bersama akan tujuan akhir yang ingin dicapai, baik sebagai individu maupun dalam suatu pemerintahan.

“Membangun Reputasi dan Berprestasi itulah tujuan akhir dari suatu pemerintahan yang baik, bersih, dan juga berwibawa,” jelas James Sumendap.

Refleksi ini sekaligus agar seluruh jajaran dapat memaknai tagline “Minahasa Tenggara Membangun Reputasi dan Berprestasi” Bahkan untuk maksud tersebut, para jajaran diajak introspeksi dan mengenali kemampuan diri sendiri.

Sebab dengan mengetahui kelemahan dan kekurangan diri, serta memahami tugas pokok dan fungsi (Tupoksi), akan mampu memberi kesan atau citra baik kepada masyarakat.

“Kita harus terus bangun Reputasi dan meraih apa yang namanya berprestasi. Caranya adalah kenali kelemahan diri sendiri dan paham akan tupoksi, serta kita dituntut profesional,” katanya.

Walau demikian, dirinya mengingatkan bahwa menang dalam suatu pertempuran bukan berarti menang dalam peperangan yang merupakan tujuan akhir.

Sebagai pemerintah, tujuan akhirnya bahwa tugas dan tanggung jawab dari semua jajaran, baik administrasi, keuangan, dan pelayanan kepada masyarakat harus dimenangkan, melalui pemerintahan yang baik dan berwibawa.

“Itu peperangan kita di 2024. Makanya membangun Reputasi dan Berprestasi menjadi tagline Minahasa Tenggara hingga 2024” ujar Bupati JS dua periode ini.  (J.S)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.