Sompotan Temui Ahok Bahas Persiapan Launching TIFF di Jakarta

Wakil Walikota Tomohon Shyerly Adelyn Sompotan menyambangi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahya Purnama (Ahok) di Balai Kota Kantor Gubernur DKI Jakarta

Wakil Walikota Tomohon Shyerly Adelyn Sompotan menyambangi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahya Purnama (Ahok) di Balai Kota Kantor Gubernur DKI Jakarta

TOMOHON,Suarasulutnews.co.id -Pemerintah Kota Tomohon terus matangkan persiapan Launching Tomohon Internasional Flower Festifal (TIFF) yang rencananya akan di gelar akhir bulan mei mendatang di jakarta. Keseriusan penerintah kota tomohon nampak ketika Wakil Walikota Tomohon Shyerly Adelyn Sompotan menyambangi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahya Purnama (Ahok) di Balai Kota Kantor Gubernur DKI Jakarta Selasa (19/4) untuk menyampaikan rencana kegiatan agenda Nasional Pemerintah kota Tomohon, sekaligus mengundang Gubernur DKI untuk dapat menghadiri Launching tersebut.

Pada kesempatan tersebut wawali didampingi Sekretaris Daerah Kota Tomohon DR Drs Arnold Poli SH MAP bersama  Asisten Pemerintahan dan Kesra dan Asisten Administasi Umum bersama beberapa Dinas terkait diterima langsung oleh Gubernur DKI.

Disamping itu tujuan kunjungan kerja Wakil Walikota Tomohon bersama jajarannya juga bermaksud untuk menimbah ilmu dalam hal proses pencegahan dan pemberantasan korupsi serta mengoptimalkan penyerapan anggaran pendapatan dan belanja daerah Kota Tomohon, sekaligus juga belajar dari Provinsi DKI Jakarta tentang nota kesepahaman atau Memorandum Of  Understanding (MOU) antara Pemerintah dengan Tim Pengawalan, Pengamanan,  Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D).

Sementara itud alam tatap muka antara wakil Walikota dan Gubernur Ahok, Ahok menyampaikan bahwa Pemerintah DKI menyambut baik Program Pemerintah kota Tomohon tersebut dan akan hadir pada saat launching TIFF 2016 di Bundaran Hotel Indonesia (HI) Jakarta pada tanggal 29 Mei 2016, Ahok juga menjelaskan tentang Program Jakarta Smart City (Jakarta Kota Cerdas) untuk ikut di rangkaikan bersamaan, sekaligus berharap Pemerintah Kota Tomohon dapat menerapkan pola yang diterapkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam memperluas dan mempercepat laju pembangunan yang diperuntukkan bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat.  (Jemsmor)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.