Manado – Apresiasi masyarakat terhadap keberadaan Tim Barracuda Polda Sulut di Bumi Nyiur Melambai sungguh begitu luar biasa, oleh karena itu harus dipertahankan bahkan terus ditingkatkan kinerjanya. Hal tersebut disampaikan Kapolda Sulut saat memberikan arahan kepada anggota Tim Barracuda yang dihadiri juga oleh Direktur Reskrimsus, Direktur Reskrimum dan Direktur Resnarkoba Polda Sulut, Rabu (17/6).
Seperti diketahui bahwa semenjak dilaunching, keberadaan Tim Barracuda Polda Sulut sangat dinanti masyarakat untuk membasmi kejahatan yang terjadi ditengah masyarakat di Sulawesi Utara. Berbagai laporan masyarakat sekecil apapun langsung direspon balik oleh anggota Tim dengan terjun langsung ke lapangan.
Menurut Kapolda, Tim ini harus terus eksis di lapangan serta bertindak sesuai dengan SOP yang telah ada, sehingga tetap humanis dan tanpa kekerasan. “Kalaupun ada tindakan upaya paksa, hal tersebut harus sesuai dengan prosedur”, tegas Kapolda. Kapolda juga mengingatkan agar jangan sampai tim ini disusupi oleh kepentingan-kepentingan tertentu, karena memang selama ini Tim Barracuda Polda Sulut masih berjalan lurus tanpa intervensi kepentingan dari siapapun.
Kapolda berharap dengan adanya Tim ini, masyarakat akan menjadi lebih tenang dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari hari. Karena tim ini bekerja 24 jam siang malam, jadi begitu dibutuhkan masyarakat, tim yang memiliki motto ‘Kami Bukan Yang Pertama Tapi Kami Yang Terbaik’ ini akan langsung turun di tengah-tengah masyarakat.
Sumber:Humas Polda Sulut