APBD-P Tunggu SK,Tim Anggaran Segera Perampungan APBD 2017

Kepala Dinas PPKAD Sangihe, Femmy Montang SE AK MAcc

Kepala Dinas PPKAD Sangihe, Femmy Montang SE AK MAcc

Tahuna- Telah ditetapkan pada rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sangihe, termasuk telah dikonsultasikan dengan Pemprop Sulut, ternyata Anggaran Pendapatan Belanja Daerah-Perubahan (APBD-P) hingga kini belum berproses.

Informasi dari dari Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Kas dan Aset Daerah (PPKAD) Sangihe, Femmy Montang SE,AK,MAcc dikonfirmasi harian ini, Selasa (18/10) kemarin, realisasi APBDP 2016 masih menunggu Surat Keputusan (SK) Gubernur, termasuk masih akan disesuaikan dan dikoreksi ulang bersama-sama dengan DPRD.

”Jadi untuk APPBD masih menunggu SK Gubenur dan selanjutnya akan disesuaikan dan dikoreksi bersama dengan DPRD,”ungkap Montang.

Terlepas APBDP,  menurut Montang pihaknya saat ini juga mulai fokus merampungkan penyusunan draf Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah  (RAPBD 2017), termasuk baru saja menyelesaikan kegiatan asistensi anggaran masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) oleh Tim Anggaran Pemmkab Sangihe serta review oleh Inspektorat.

”Saat ini so tahap perampungan penyusunan RAPBD 2017, dan selesai input data akan langsung dikirim ke DPRD,”ujarnya.

Terpisah, ketua DPRD Sangihe, Benhur Takasiaheng  mengatakan, pada prinsipnya pihaknya siap menggelar rapat pembahasan bersama Pemkab Sangihe, dengan catatan semuanya sesuai mekanisme dan aturan, termasuk pemasukkan draf RAPBD harus dilakukan dari jauh hari.

“Kalau draf RAPBD sudah sampai ke Dewan,  kami tinggal menjadwalkan agenda rapat pembahasan”kata Takasihaeng.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.