Anggaran 57 Miliar,RS Rujukan dan Pratama Akan Dibangun di Sangihe

Kepala Dinas Kesehatan Sangihe, Dr. Handry Pasandaran ME

Kepala Dinas Kesehatan Sangihe, Dr. Handry Pasandaran ME

Tahuna-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Sangihe terus memaksimalkanpelayanan kesehatan bagi masyarakat, tak terkecuali warga yang berdomisili diluar wilayah kota Tahuna. Dan salah satu upaya tersebut, tak lain dengan membangun Rumah Sakit (RS) Rujukan dan Pratama.

Bupati Sangihe, Drs Jhon Heit Palandung MSi membenarkan dikonfirmasi sejumlah wartawan belum lama ini. Ia mengungkapkan, RS Rujukan dan Pratama akan di bangun di Kampung Naha Kecamatan Tabukan Utara dengan pagu anggaran Rp 57 miiyar.

“Anggara pembangunan RS rujukam dan pratama sebesar Rp 57 miliyar yang besumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) penugasan, dan sudah tertatah dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kepulauan Sangihe tahun anggaran 2017,”ungkapnya.

Dijelaskan pria yang juga  menjabat Asisten I Pemprov Sulut itu, RS Rujukan dan Pratama dibangun untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, disamping keberadaan Rumah Sakit Umum Liunkendage Tahuna yang selama ini melayani seluruh warga Sangihe.

“Keberadaan rumah sakit ini untuk lebih mendekatkan pelayanan masyarakat yang ada di Kecamatan Tabukan Utara dan Tabukan Tengah dan Nusa Tabukan ketika sakit,”terang Palandung.

Ditemui terpisah, Kepala Dinas Keseharan Kabupaten Sangihe,Dr Handri Pasandaran ME mengungkapkan, dokumen lelang RS Rujukan dan Pratama sementara berproses dan masih menunggu Analisis Dampak Lingkungan (Amdal).

Jika sudah siap akan segera dimasukan ke Bagian Layanan Pengadaan (BLP) Sekretariat Kabupaten Kepulauan Sangihe.

“Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini akan segera dimasukan ke BLP untuk pesiapan lelang,”ujar Pasandaran.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.