Pemkab Sangihe Gelar Pelepasan Kontingen Porprov

Bupati Jabes Ezar Gaghana SE,ME melepas kontingen yang akan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX di Tondano Kabupaten Minahasa

Bupati Jabes Ezar Gaghana SE,ME melepas kontingen yang akan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX di Tondano Kabupaten Minahasa

Tahuna-Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Jabes Ezar Gaghana SE,ME secara resmi melepas kontingen Kabupaten Sangihe yang akan mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX di Tondano Kabupaten Minahasa.

Pelepasan kontingen yang akan mengikuti iven yang akan belangsung sejak 9 sampai 16 Oktober 2017 berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Bupati, Kamis (05/10) kemarin.

Dalam sambutannya Bupati menegaskan, hasil yang dicapai merupakan sebuah prestasi dan juara adalah satu keinginan, kan tetapi kemenangan bukan satu- satunya tujuan,karena tujuan utama adalah bagaimana menunjukan kwalitas daerah Sangihe dalam dunia olahraga melalui kebersamaan yang tentunya di wujudkan dalam kebersamaan bersama dalam meraih pretasi.

Dalam kesempatan itu juga, Bupati mengapresiasi kinerja dari semua panitia dan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pendamping, meski dalam waktu terbilang singkat namun mampu mempersiapkan diri mengikuti ajang tersebut.

“Dari 17 cabang olahraga yang kita ikuti ini, ada cabang olahraga yang memberikan nilai sumbangsih dan prestasi olahraga di Kabupaten Sangihe. Hasil yang kita capai adalah sebuah prestasi, tapi kita juga harus punya semangat, punya kekuatan untuk mendorong mencapai hasil yang maksimal. Dan saya berharap kepada semua peserta khususnya bagi para atlet dapat memberikan yang terbaik bagi daerah kita ini,” ungkap Gaghana.

Untuk diketahui rombongan kontingen Porprov akan diberangkatkan pada, Sabtu pekan ini dari pelabuhan Tahuna dengan 17 cabang olahraga yang melibatkan 161 atlet di antaranya cabang olahraga tinju, volly ball putra-putri, tenis meja, catur, brits, biliard,taekwondo, futsal dan atletik. Pelepasan kontingen dihadiri Wakil Bupati, Helmud Hontong SE, unsur Forkopimda, ketua KONI Kabupaten Sangihe Novilius Tampi serta sejumlah pimpinan SKPD.(eleh)

 

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.