DKP Sangihe Konsisten Tunjang Visi Misi Gaghana-Hontong

Kadis Kelautan dan Perikanan (DKP) Sangihe, Ir. Feliks Geghaube

Kadis Kelautan dan Perikanan (DKP) Sangihe, Ir. Feliks Geghaube

Tahuna-Sebagai salah instansi ujung tombak dilingkup Pemerintah Kabuapaten Kepulauan Sangihe, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) konsisten tunjang visi misi lima tahun kedepan Bupati Jabes Gaghana SE,ME dan Wabub Helmud Hontong SE. Hal ini ditegaskan Kepela DKP Sangihe, Ir. Feliks Geghaube pada saat penyerahan bantuan nelayan belum lama ini.

Dikatakan, dari visi tersebut, ada tujuh misi yang terjabarkan, dimana untuk misi pertama menurunkan tingkat kemiskinan masyarakat secara sistimatis terpadu dan konsisten serta misi kelima, membangun kemandirian ekonomi daerah dan masyarakat secara terencana, sistimatis dan berkelanjutan, telah ditindak lanjut DKP melalui pemberian 9 paket bantuan Pamboat (Perahu ikan) kepada sejumlah kelompok nelayan.

”Memang untuk program DKP sinkron dengan visi misi daerah, sehingga kami tetap konsisten menunjangnya, termasuk mengupayakan menghadirkan bantuan nelayan dari pusat maupun provinsi,”kata Geghaube.

Sementara terkait dengan paket bantuan Pamboat dan perlengkapan lainnya, seperti mesin inbor 13 PK, alat tangkap vertikal handline serta life jeket dan bahan bakar minyak, diperuntukkan bagi 9 kelompok nelayan, masing-masing, kelompok nelayan Masembau Kelurahan Panenekeng Kecamatan Tahuna Barat, kelompok nelayan Sion Kelurahan Kolongan Beha Tahuna Barat, kelompok nelayan kampung Barangkalang Kecamatan Manganitu, kelompok Nelayan Karatung I Manganitu, kelompok nelayan Cakalang kampung Dagho Kecamatan Tamako, kelompok nelayan Kelurahan Apengsembeka Tahuna, kelompok nelayan Bersaudara kampung Kahuis Kecamatan Manganitu, kelompok nelayan Lohonturumang dan kelompok Lohonturumang II Kelurahan Kolongan Akengbawi Tahuna Barat.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.