” Tetty ” Pimpin Rapat Perdana Jambore Internasional.

Bupati Minsel DR. Min. Christiany E Paruntu,SE Selaku Ketua Umum Jambore Internasional GPDI.

AMURANG,- Setelah terpilih sebagai Ketua Umum Jambore Internasional GPDI, DR. Min. Christiany E Paruntu,SE yang juga selaku Bupati Minahasa Selatan (Minsel), langsung memimpin rapat perdana, yang di laksanakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Minahasa Selatan. Sabtu 3/3-2018 lalu.

Guna kelancaran acaranya nanti, maka diadakan rapat perdana untuk membicarakan kesiapan-kesiapan serta kesiapan pada acara puncak, yang nantinya akan dilaksanakan di Kabupaten Minahasa Selatan, pada 18 juni akan datang, yang akan diikuti oleh beberapa peserta dari beberapa Negara.

Adapun Negara-negara yang akan hadir pada acara jambore internasional tersebut seperti, Amerika Serikat, Korea, Jepang, Australia, Singapura, Malaysia, Kanada, Belanda, Papua Nugini, Timor leste dan Prancis.

” Saya Bersyukur dan Sangat bangga, karena saya bisa di beri kepercayaan sebagai ketua umum pada acara spektakuler ini, dan saya juga Bisa Melayani Tuhan, terima kasih kepercayaan yang sudah diberikan kepada saya, sehingga topangan dan doa serta dukungan dari masyarakat sangat di perlukan demi suksesnya acara jambore internasional nanti.” Ucap Bupati pilihan rakyat Minsel ini.

Rapat perdana yang dilaksanakan turut Hadir,  Ketua DPRD Minsel Jenny Johana Tumbuan, SE, Ketua GPDI Pusat Pdt. DR John Weol. MM, Ketua GPDI Sulut Yvonne I Awuy Lantu, Juga Kapolres Minahasa Selatan serta semua yang terlibat di dalamnya. (Jaan)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.