Bupati “Tetty” Foto Bersama Dengan Menteri dan 6 Bupati Lainnya Usai Pertemuan.
AMURANG – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) DR. Christiany E Paruntu,SE, bertempat di Kementrian mengadakan Audensi dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur dan Revormasi Birokasi di Jakarta, Rabu 30/1.
Bupati “Tetty” Saat Menyampaikan K-2 Minsel Yang Belum Terakomodir.
Bersama dengan 6 Bupati lainnya, Bupati “Tetty” diterima oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi, Drs. Syafrudin, M.Si. untuk membahas beberapa hal seperti antara lain :
1. Rekrutmen CPNS 2018
2. Rekrutmen ASN melalui PPK
3. Penegakan Hukuman Disiplin PNS
4. Pengangkatan dan pemberhentian pejabat tinggi pratama.
Dalam kesempatan inipula Bupati “Tetty” memperjuangkan dan memberikan perhatian khusus, terhadap para tenaga honorer Minsel yang masuk dalam K-2.
Dihadapan Menteri Pendayagunaan Aparatur dan Revormasi Birokasi, Bupati “Tetty” menyampaikan bahwa, di Kabupaten Minahasa Selatan tenaga honorer yang masuk dalam K-2 masih ada yang belum terakomodir.
” Banyak yang sudah mengabdi dan berkarya lebih dari 15 tahun, banyak yang telah dikorbankan, kami mohon untuk dapat menjadi perhatian dari Pak menteri,” Ujar Bupati dua periode ini.
Turut hadir juga dalam pertemuan tersebut, Prof. DR. Ryaas Rasyid selaku penasehat Apkasi yang juga mantan Menpan RI. (Jaan)