Kerjasama Dengan “JIT” Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Oleh DPD RI Digelar di Kota Tomohon

TOMOHON – Sosialisasi Empat Pilar Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI dilaksanakan oleh anggota DPD RI Ir. Stefanus B Liow MAP bekerjasama dengan Jurnalis Independen Tomohon (JIT) yang di ketuai Ardy Kalumata, bertempat di Gedung Olahraga (Gor) Babe Palar Tomohon, Selasa (7/7/20).

Sosialisasi ini dilaksanakan dengan tujuan memperkuat komitmen kebangsaan dalam hidup bermasyarakat di dasari oleh Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.

Dari hasil wawancara media,  Senator menjelaskan keempat pilar ini masih merupakan edukasi bagi masyarakat yang harus terus disajikan.

” Seperti kita ketahui bersama sampai sekarang ini masih banyak tantangan yang dihadapi dalam kehidupan berbangsa diantaranya masih ada orang yang tidak paham tentang kerukunan antar umat beragama, fanatisme kedaerahan dan tidak memberikan keteladanan sebagai pemimpin bangsa yang seharusnya menjadi teladanan di tengah kehidupan masyarakat dan belum optimalnya penegakan hukum, hal itu menjadi tugas MPR RI untuk melakukan sosialisasi melalui badan sosialisasi badan MPR RI”, ucap Liow.

Ditambahkannya perlu mengingatkan kepada seluruh komponen masyarakat tentang nilai-nilai dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang semestinya harus dipahami oleh seluruh masyarakat sebagai landasan dan menjunjung tinggi nilai luhur  bangsa dalam mewujudkan NKRI yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur.

Dalam kesempatan itu Liow juga mengatakan perlunya peran media dalam sosialisasi ini agar melalui media bisa menyebar luaskan informasi-informasi yang penting kepada masyarakat.

Hadir dalam sosialisasi ini wartawan biro Tomohon dan Minahasa beserta  anggota Lembaga Pemberdayaan Masyarakat  Kelurahan se Kota Tomohon. (Novita Pangkey)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.