TOMOHON – Walikota Tomohon Jemmy F Eman membuka kegiatan teknis penggunaan Sistem Informasi Pemerintah Daerah ( SIPD) dan Percepatan Penginputan Dokumen Perencanaan RKPD 2021 Kedalam Aplikasi Simda Integrated yang dilaksanakan oleh pemerintah Kota Tomohon melalui Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) via Vidcon yang dilaksanakan di Command Center Mall Pelayanan Publik Wale Kabasaran Tomohon, Selasa (21/7/20).
Dalam sambutan Walikota mengatakan eksistensi antara perencanaan dan penganggaran merupakan kebutuhan mutlak dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah dengan penerapan perencanaan yang terintegritasi dengan penganggaran.
” Implementasi dan rencana aksi memerlukan komitmen dan kesungguhan kita bersama untuk segera melaksanakan secara konsisten dalam menerapkannya dalam penyusunan perencanaan dan penganggaran, dan pembangunan yang mensejahterakan adalah pembangunan yang dimulai dari perencanaan yang tepat sasaran, untuk itu Pemerintah Kota Tomohon membutuhkan komitmen dari seluruh pihak dalam penerapan SIPD dan Simda Integrated sebagai upaya mewujudkan rencana pembangunan daerah yqng berkualitas”, tutur Eman.
Dikesempatan itu kepala Bapelitbangda Kota Tomohon Drs. Daniel Pontonuwu membacakan laporannya tentang tujuan kegiatan ini dilaksanakan.
” Maksud dan tujuan kegiatan ini dilaksanakan untuk mempercepat proses penginputan data perancangan tahunan (RKPD 2021) sampai tahap perencanaan akhir lewat aplikasi Simda Integrated sehingga proses integrasi perencanaan Kota Tomohon ke SIPD Kemendagri bisa terlaksana”, ucap Pontonuwu.
Dan yang menjadi narasumber daoam kegiatan ini, Kepala Pusat Data dan Informasi Kemendagri, Asmawa Tusopu AP MSi, Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Provinsi Sulut Setya Nugraha bersama Sekdakot Ir Harold Lolowang MSc.
Kegiatan ini diikuti pula oleh SKPD Pemkot Tomohon dan Jajaran Kabupaten Tangsel, Kabupaten Sanggau, Kabupaten Musi Rawas dan Kota Baubau. (Novita Pangkey)