Kadis Dispora Mitra Sartje Taogan Minta Atlet Porprov Xl 2022 Segera Lengkapi Berkas Untuk Pencairan Bonus

Mitra – Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap berkomitmen, bahwa bonus untuk atlit dan pelatih yang telah tampil mewakili Kabupaten Mitra dalam ajang Porprov Ke Xl di Bolaang Mongondow (Bolmong), peraih medali akan mendapatkan bonus, akhirnya segera akan terealisasi.

Untuk itu, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olaraga (Dispora) Sartje Taogan, meminta agar para Cabang Olaraga (Cabor), untuk segera melengkapi dokumen para atlet guna pencairan dana bagi bonus atlet, pasalnya, sampai saat ini masih ada Cabor yang belum melengkapi dokumen.

“Saya minta para Cabor dapat melengkapi dokumen atlet, karena jika belum memasukan dokumen maka tidak bisa dilakukan pencairan,”kata Taogan.

Dikatakannya, pemasukan dokumen  Cabor para atlet hanya memasukan Kartu Keluarga (KK), Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan nomor rekening bank Sulut.

“Jadi syaratnya para atlet hanya memasukan KK, KTP, dan nomor rekening bank Sulut,” harapnya.

Taogan menegaskan, bahwa yang akan mendapatkan bonus atlet hanya yang terdaftar dan mengikuti kegiatan Porprov di Bolmong.

“Jadi  ada yang atlet terdaftar namun tidak mengikuti kegiatan, tidak akan mendapatkan bonus,” tambah Kadis Taogan.

Adapun rincian bagi para atlet peraih medali emas yang akan mendapatkan bonus dari Pemkab Mitra, masing-masing 20 juta bagi peraih medali emas, medali perak Rp 10 juta, dan peraih medali perunggu Rp 5 juta.

(J.S)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.