TOMOHON,Suarasulutnews.co.id-Prestasi kembali di ukir para Pendidik (GURU) kota Tomohon, ini terbukti dengan di undangnya tiga Guru terbaik untuk menghadiri Konferensi Internasional Best Practice Kepala Sekolah ASEAN ke lima di Jakarta. Kepala Dinas (KADIS) Pendidikan Daerah (DIKDA) kota Tomohon Drs Gerardus Mogi,kepada media ini membenarkan adanya tiga pendidik tersebut.
Mogi mengatakan, tiga kepala sekolah (kepsek) berprestasi yang akan hadir dalam kegiatan tersebut masing-masing, Jantje Servie Mangore (Kepsek SMPN 1 Tomohon), Magretha Wahani (Kepsek SMK Kristen 1 Tomohon) dan Ginny W. Ponamon (Kepsek SLB-B Damai GMIM Tomohon) mendapatkan undangan mengikuti acara tersebut bersama 2 orang Kepsek berprestasi se Sulut.
“Ini merupakan sebuah prestasi dunia pendidikan Kota Tomohon di bawah Kepemimpinan Wali Kota Jimmy. F. Eman,” ungkap Mogi di Wale Sarongsong, Rabu (18/11/2015).
Sementara itu, Jantje Mangore mengatakan, akan mempersiapkan diri dalam mengikuti kegiatan internasional ini.
“Saya akan memberikan yang terbaik dalam kegiatan ini yang semuanya akan di persembahkan untuk dunia pendidikan Kota Tomohon,” kata Kepsek SMPN 1 Tomohon ini kepada www.suarasulutnews.co.id
Kegiatan ini akan dilaksanakan selama empat hari (22 – 26 /11/2015) dengan bahasa yang digunakan adalah Bahasa Inggris.(jems moring)