26 Siswa SMA Negeri II Bitung Tabur Bunga di TMP

BITUNG,Suarasulutnews.co.id – Memperingati Hari Pahlawan 10 November 2015, sebanyak 26 siswa dari SMA Negeri II Bitung melakukan tabor bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kota Bitung.
Tabur bunga tersebut dilakukan 26 siswa SMA Negeri II Bitung Kewlas 12 Jurusan Bahasa sekitar pukul 09.30 Wita Usai tabur bunga semua siswa utusan SMA Negeri II Bitung bergembira sambil foto bersama di tugu taman makam pahlawan.
Salah satu siswi Stacey Tambani menyatakan rasa simpati terhadap perjuangan pahlawan sehingga termotivasi untuk melaksanakan kegiatan positif berupa tabur bunga dan hening cipta.
“Torang selaku siswa selain belajar juga terus meningkatkan prestasi,” ujar Tambani peserta Paskibraka 2015.
Demikian pula siswa Deves Mamile mengutarakan sebagai generasi muda hendaknya meneruskan cita-cita dengan giat belajar.
“Tanpa perjuangan mati-matian dari pahlawan yang sangat berjasa membela Negara, kita tak mungkin merdeka,”seru Mamile.
Para siswa ini berharap segenap lapisan masyarakat tidak melupakan Hari Pahlawan.(estefanus)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.