Pemda Bolmut Gelar Apel Korpri

Pemda Bolmut Gelar Apel KorpriBOROKO-Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara gelar Apel Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 17 januari 2017 di halaman kantor Bupati Bolmut, yang di pimpin langsung oleh Bupati Bolmut Drs. Hi. Depri Pontoh. Apel Korpri dihadiri oleh Wakil Bupati Bolmut Suriansyah Korompot, SH, para Asisten Sekda Kab. Bolmut, para Staf Ahli Bupati, dan para pejabat eselon II, III, dan IV serta jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kab. Bolmut.

Bupati Bolmut dalam sambutannya menyampaikan bahwa apel korpri merupakan agenda bulanan di Jajaran Pemerintah Daerah Kab. Bolmut, hinggannya, Bupati berharap kegiatan ini tidak sekedar menjadi rutinitas saja, akan tetapi lebih pada upaya refleksi atau perenungan, terhadap apa yang menjadi tanggungjawab kita bersama terhadap keberlangsungan seluruh proses pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan di daerah ini.

Dalam kesempatan apel korpri, Bupati Bolmut memberi ucapan terima dan apresiasi serta penghargaan atas penyelenggaraan pemerintahan daerah selama tahun 2016 yang cukup kondusif dan sinergi diantara pelaku-pelaku pembangunan di daerah. Salah satu capaian kinerja di tahun 2016 yang patut di apresiasi adalah keberhasilan Pengelolaan Pendapatan Daerah, khususnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) sudah mencapai 112% dari target yang telah ditetapkan dalam APBD Tahun 2016. Kemudian dari sisi pencapaian pelaksanaan kegiatan pemerintahan dan pembangunan Alhamdulillah realisasi APBD tahun 2016 mencapai 94,88%. Diharapkan prestasi dan kinerja yang telah dicapai tersebut terus di tingkatkan di tahun 2017 ini.

Bupati Bolmut juga menegaskan bahwa diawal tahun anggaran 2017 ini, kita harus segera menyiapkan diri menghadapi agenda-agenda pemerintah daerah yang cukup padat, baik terkait dengan tahapan perencanaan tahun 2018, pra audit pendahuluan oleh BPK-RI, pertanggungjawaban kinerja tahun 2016, maupun persiapan-persiapan pelaksanaan kegiatan-kegiatan tahun 2017 dilingkup SKPD masing-masing. Termasuk yang berhubungan dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh pihak ke tiga baik fisik maupun non fisik.

Dalam hal pelaksanaan agenda perencanaan tahun 2018 yang merupakan akhir periode RPJMD. Bupati Bolmut mengingatkan kepada seluruh kepala SKPD agar memfokuskan diri terhadap indikator pencapaian visi dan misi pemerintah daerah, terutama untuk menuntaskan target-target yang belum terealisasi ditahun 2016.(humas/santo)

 

Rate this article!
Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.