BOLTIM,Suarasulutnews.co.id – Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Oscar Manoppo optimis jika sejumlah kelanjutan pembangunan proyek fisik yang tengah berjalan saat ini dapat berjalan dengan baik.
Hal ini menyusul telah masuknya dana tambahan di kas daerah pada Senin (31/08) lalu sebesar Rp 49 Miliar yang terdiri atas anggaran Dana Alokasi Umum (DAU) senilai Rp 26,6 Miliar, Dana Alokasi Khusus (DAK) Reguler sebesar Rp 16,2 Miliar, dan DAK tambahan sebesar Rp 7,5 Miliar. Sehingga total dana yang masuk mencapai Rp 49 Miliar lebih.
“DAU dan DAK reguler serta DAK tambahan sudah masuk di kas daerah, dengan total sebesar Rp 49 miliar lebih. Sehingga untuk kelanjutan proyek yang sekarang sementara jalan di Boltim bakal terlaksana dengan baik, ” kata Oscar Manoppo kepada wartawan.
Dirinya pun meminta kepada pihak kontraktor supaya dapat melaksanakan pekerjaan dengan baik dan berkualitas,”Pemkab Boltim sudah menyiapkan anggaran kepada pihak kontraktor. Tetapi syaratnya, pekerjaan fisik yang sementara jalan harus berkwalitas,” ucapnya tegas.(Dhyrta)