Takalamingan Terus Benahi PDAM

Direktur utama (Dirut) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Novryos Takalamingan

Direktur utama (Dirut) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Novryos Takalamingan

Sitaro,Suarasulutnews.co.id- Sejak dipercayakan oleh pimpinan daerah untuk menjabat sebagai Pjs Direktur utama (Dirut) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Novryos Takalamingan terus melakukan pembenahan terkait dengan sejumlah masalah yang sudah lama merundung Badan Usaha Miliki Daerah (BUMD) tersebut.

Meski baru berorientasi pada Tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) yang baru diembannya itu, namun Takalamingan tetap optimis dalam memperbaiki citra PDAM Sitaro dihadapan masyarakat melalui pembenahan pelayanan terhadap konsumen. “Saat ini kami terus melakukan pembenahan pada bidang pelayanan. Saya yakin jika pelayanan yang baik sudah bisa kami berikan kepada masyarakat atau konsumen secara otomatis penilaian masyarakat terhadap kinerja PDAM akan berubah,” terang dia.

Namun menurutnya, tak hanya sekedar pencitraan, tapi bagaimana hasil yang baik bisa kami berikan dan dirasakan konsumen itulah yang menjadi tujuannya. “Tentu yang menjadi prioritas kami adalah kepuasan konsumen dengan hasil capaian kami,” ujar Takalamingan.

Lanjut dikatakannya, saat ini meski belum bisa menyelesaikan seluruh masalah yang ada di perusahaan, namun sudah ada beberapa gebrakan yang dilakukan dan memberikan hasil, salah satunya dengan melakukan sidak pompa air illegal.

“Dikelurahan Bahu sudah ada beberapa konsumen yang sebelumnya tidak dialiri air  kini sudah bisa merasakan air bersih. Masalah yang membuat air tidak mengalir dikarenakan adanya penggunaan pompa air secara illegal oleh sejumlah warga,” tukas dia, sembari mengatakan bahwa kedepannya, pihaknya ini akan terus melakukan pembenahan kearah yang lebih baik lagi, namun dirinya pun berharap adanya dukungan yang positif dari warga. (Han)

Rate this article!
Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.