Walikota Vicky Hadiri Musda PELTI Sulut

walikota-vicky-hadiri-musda-pelti-sulutManado-Walikota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA yang juga Ketua Umum Pengurus Daerah (Pengda) Persatuan Lawn Tenis Indonesia (PELTI) Propinsi Sulawesi Utara (Sulut) menegaskan kedepan selain ada pengurus yang baik juga didukung dengan program yang baik pula untuk pengembangan cabang olahraga tenis lapangan di Propinsi Sulut.

Hal itu dikatakan Walikota GSVL saat menyampaikan sambutan dalam Musyawarah Daerah (Musda) Pelti Sulut di ruang rapat Sintesa Peninsula Hotel, Senin (12/12) sore tadi.Menurutnya, ada tiga kegiatan yang diagendakan dalam Musda Pelti Sulut tahun 2016 yakni melaksanakan evaluasi terhadap kerja pengurus lama, kemudian menyusun rencana program yang akan dilaksanakan pada Periode 2016-2020, serta melaksanakan pemiilihan pengurus baru.

“Ada tiga hal yang akan dilaksanakan dalam Musda kali ini. Pertama melaksanakan evaluasi kerja pengurus, kedua menyusun rencana program dan pemilihan pengurus baru. Melalui kesempatan inii, saya pesan agar Pilihlah pengurus yang terbaik dan jauh lebih baik dari kepengurusan yang lama,” tukas Walikota GSVL.

Dikatakan, program Pelti Sulut kedepan diharapkan dapat dinikmati tidak hanya atlet, juga pelatih dan wasit yang mampu berprestasi.

“Selain kepengurusan yang baik tetapi juga program yang baik, juga bermanfaat bagi pelatih dan wasit. Sekarang ini, kita membuka diri bagi masyarakat tenis untuk ikut berpattsipasi, butuh sponsorship untuk mendukung program tenis di Sulawesi Utara,” pungkas Walikota pilihan rakyat Manado itu.

Acara dibuka secara resmi oleh Pelaksana Tugas (Plt) Asisten I Pemerintah Provinsi Sulut Drs Royke Mewoh mewakili Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE.Tampak hadir Ketua Panitia Pelaksana Musda Pelti Sulut Drs Albert Wuysang, Ketua BKSAUA Manado Pdt Roy Lengkong STh, serta diikuti peserta Musda dari Pengurus Cabang (Pengcab) Pelti Kota Manado, Kabupaten Minahasa, Kota Bitung, Kabupaten Sangihe, Kota Tomohon, Kota Kotamobagu, Kabupaten Bolaang Mongondow dan Kabupaten Talaud.(js)

 

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.