Bupati JWS Lakukan Terobosan Kelola Danau Tondano
Jepang – Satu lagi langkah dan terobosan dalam mengembangkan Danau Tondano dilakukan Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSI, setelah pada Selasa 16/6 pukul 10.00 waktu setempat menandatangani Joint Declaration atas nama Pemerintah Kabupaten Minahasa dengan Chairman & COO of IDEA Consultants Inc Japan Mr Masahiro Hosada dan Rektor Universitas Sam Ratulangi Prof Dr Ir Ellen J Kumaat, bertempat di Kantor Pusat IDEA Consultants Inc, Tokyo Japan.
Kedatangan Bupati Jantje Wowiling Sajow dan Rektor Unsrat serta delegasinya ini disambut disambut luar biasa oleh Chairman & CEO IDEA Consultants Inc Dr Eng Hideo Tabata beserta seluruh pimpinan IDEA Consultants ini.
Setelah penandatanganan deklarasi dilakukan workshop tentang pengelolaan Danau Tondano dan penanganan Enceng gondok.
Dalam workshop ini, Bupati Jantje W Sajow didampingi oleh Ketua TP PKK Dr Olga Sajow-Singkoh MHum yang juga Dosen Fakultas Bahasa dan Seni UNIMA, Asisten II Sekda Dr SW Siagian MA, Kadis Perikanan dan Kelautan Ir Arifin Kiaydemak MSi dan Kabid Dikpora Jimi Pinangkaan SE. MSI. Sementara Rektor Unsrat Prof Dr Ellen Kumaat didampingi oleh Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Prof Dr Ir Grevo Gerung, Ketua Laboratorium Marine Biologi Dr Ir Kakaskasen Roeroe dan Ketua Laboratorium Health Publik UNIMA Dr Windy Wariki, sedangkan pihak IDEA Consultants Inc turut dihadiri oleh Mr Suichi Fujiwara, Mr Kazuhiro Yoshida, Mr Ikuro MItzumoto, Mr Hirozi Kutsukake, Mr Komoyuki Anma, Mr Yuki Okada dan Mr Yu Kudo.
Akhir workshop dilanjutkan dengan makan malam di Restoran Kayeki Tokai University Kasumigaseki Building Lt 36 Tokyo.