Kerinduan Memajukan Langowan, Caleg Partai Gerindra Daniel Pangemanan Intens Dari Desa Ke Desa.

Minahasa – Nama Daniel Pangemanan kian tersosialisasi di tengah masyarakat Minahasa pada tahun politik saat ini. Walau sebelumnya Daniel Pangemanan sudah cukup di kenal pada kalangan milenial di perguruan tinggi Unsrat karena cukup lama menjabat selaku Kabag Hukum dan Humas di Unsrat.

Jika di ukur dari kiprahnya sebagai salah satu pejabat teras di dunia pendidikan Unsrat, Daniel Pangemanan punya potensi untuk maju dalam pencalonan legislatif tingkat provinsi.

Namun apa yang membuat dirinya terdorong untuk maju dalam pencalonan legislatif tingkat kabupaten di Minahasa dapil tiga Langowan.

Menurut penjelasannya pada wartawan media ini, pemilik lengkap nama Daniel Pangemanan. SH.MH, bahwa dirinya terdorong untuk maju dalam pencalonan anggota legislatif di Minahasa dapil tiga Langowan raya, yakni melihat ada banyak potensi potensi di kecamatan Langowan secara menyeluruh. Baik dari sumber daya alam dan sumber daya manusia.

Langowan memiliki struktur tanah yang subur, dan penduduknya selain cerdas juga memiliki etos kerja yang tinggi. Sebagian besar tingkat kesejahteraan masyarakat Langowan di atas rata – rata atau sejahtera.

Hal ini sudah tentu perlu di pertahankan dan terus di tingkatkan bahkan mengawal setiap potensi potensi itu agar dapat lebih di tingkatkan.

Sektor pertanian, sangatlah penting dalam menunjang perekonomian masyarakat Langowan pada umumnya. Demikian juga di bidang pendidikan dan perdagangan. Sudah tentu aspirasi masyarakat dari berbagai sektor pembangunan, perlu untuk di tampung dan di perjuangkan. Kalau bukan putra daerah yang mengawal, siapa lagi, ucap Daniel.

Ia pun menyampaikan pesannya bagi masyarakat pemilih, agar menggunakan hak pilihnya, jangan golput, pilihlah sesuai hati nurani. Sudah pasti Pemilih Cerdas Akan Memilih Calon Yang Cerdas. Tutup Daniel.

(Farly Bujung)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.