Ivana Lasama Atlet Catur Master Nasional dan 8 Besar Master Intetnasional.
AMURANG – Nama Ivana Lasama (15) dan Claudio Lasama (10) Kakak beradik, mungkin masih awam dalam pendengaran di telingah kita, siapa kedua anak tersebut, berasal dari mana mereka dan juga siapa orang tua mereka serta keluarganya yang berada di Sulawesi Utara, Khususnya di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).
Claudio Lasama Master Nasional Catur Terbaik Termudah Se-Indonesia
Ivana Lasama dan adiknya, sebenarnya merupakan satu aset besar milik Kabupaten Minsel yang berada di rantau orang, dengan memiliki prestasi yang luar biasa “Atlet Percasi” muda berdarah Minsel ini, bisa meraih Master Nasional bahkan masuk hingga 8 besar master Internasional, yang berasal dari Amurang, Kelurahan Buyungon yang berada di tanah Jawa Barat.
Kedua Orang Tua Ivana dan Claudio Meddy Lasama dan Christine M Saputra.
Ivana Lasama (15) meski umurnya masih tergolong muda/remaja, tapi jam terbang sudah banyak di laluinya, pemain catur putri junior andalan jabar yang tiga tahun terakhir sering ikuti di berbagai turnamen senior dan menjadi juara.
Ibu Lintje Rulalan Orang Tua Meddy dan Christine/Oma Ivana dan Claudio.
Ivana juga sudah 2 kali merebut juara nasional tahun 2015 di jakarta dan tahun 2017 di puncak cisarua bogor Kalbar, Selain itu juga Ivana pernah menjuarai kejuaraan datuk jantan malaysia, juara bangkok open Junior chess dan masih banyak lagi pertandingan lainnya yang telah diikutinya dengan pencapaian hasil yang sempurna.
Pada 7 Oktober 2018, Porda Jabar yang diikuti Ivana Lasama, bermain dengan komposisi pemain terkuat bertaburan master dan grand master bisa meraih beberapa medali Emas, sehingga Ivana di Anugrahi sebagai pemain termuda dan pelatih terbaik Ke 3 dalam catur eksekutif Porda Jawa Barat.
Atlet berdarah Minsel (Ivana), Amurang Buyungon/Kilo Meter Tiga saat ini rencananya, Percasi Sulut akan merekrut untuk memperkuat di PON Papua 2020. Namun, sekarang ini lagi dalam proses pembicaraan kesepakatan antara Sulut dan Jabar.
Bukan saja sampai ke Ivana, adiknya juga Claudio Lasama (10), ketika masih usia 6 tahun, sudah mendapat gelar master nasional, dengan 3 kali menjuarai master nasional, diusianya yang kesepuluh ini, tepat 27 Januari 2019 Claudio dianugrahi sebagai master terbaik termudah se-Indonesia.
Bahkan dalam lomba dwitarung Catur Kilat/Blits chess, Claudio Lasama Master nasional vs Aswar Master nasional Senior, dalam permainannya di menangkan oleh Claudio Lasama.
Meski demikian dengan apa yang diraih oleh keduanya Ivana dan Claudio Lasama, selalu di ingatkan oleh kedua orang tuanya agar tetap rendah hati, jangan cepat puas karena di atas langit masih ada langit, ingat pesan Papa dan Mama.
” Barang siapa yang merendahkan diri dia akan di tinggikan, dan harus tetap selalu Berdoa,” Ujar Papa dan Mama Ivana dan Claudio Lasama.
Kedua orang tua Ivana dan Claudio adalah :
Ayah : Meddy Lasama, Lahir di Amurang Kelurahan Buyungon.
Ibu : Christine M Saputra, Lahir di Betawi-Jakarta.
Orang Tua/Opa Oma, Medy lasama dan Christine M.Saputra/Ivana dan Claudia :
Ayah/Opa. Paulus Lasama (Alm) mantan Kepala jaga di Kelurahan Buyungon.
Ibu/Oma. Lintje Rulalan, yang saat ini sering di panggil oleh Bupati Minsel Christiany E Paruntu,SE.
(Jaan Selang)