Amurang,Suarasulutnews.co.id-Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey,menghadiri paskah Remaja Sinode GMIM yang digelar di Desa Tengan kecamatan Tenga kebupaten Minahasa Selatan(Minsel),Senin(28/3).Gubernur ODC dalams ambutannya mengatakan kepada ribuan remaja GMIM harus menjahui Narkotikd an Obat-obatan,karena sesuai dengan laporan polda sulut,situasi kamtibmas sampai bulan Februari 2016,pelaku maupun korban kejahatan atau pelanggaran kebanyakan didominasi oleh kaum remaja dan pemuda
“Oleh sebab itu mari saya ajak kita hindari hal-hal yang tidak diinginkan bersama.Jahui dengan yang namanya pengaruh minuman beralkohol serta narkotik dan obat-obatan,”kata Gubernur ODC.
Ketua Umum Panitia dr Michaela Elsiana Paruntu,MAP yang didampingi sekretaris Tertius Ulaan,ST,MT dalam sambutannya kepada ribuan remaja Sinode GMIM mengatakan bahwa,remaaj adalah tulang punggu Negara,untuk itu sebagai remaja gereja ,mari kita bersama-sama membangun iman dalam rangka remaja sebagai penerus cita-cita bangsa.
“mari kita untuk tetap eksis dan meningkatkan semangat belajar dan takut akan Tuhan,”kata Ketua Umum dr Michaela Elsiana Paruntu,MAP.
Ibadah selebrasi paskah dipimpin Ketua Majelis Sinode GMIM Pdt Dr HWB Sumakul,Ketua Remaja Sinode GMIM Pnt Ir Moudy Rondonuwu ST dan paskah remaja GMIM tahun 2016 ini di hadiri 24 Ribu remaja GMIM yang tersebar di 938 jemaat dan 111 wilayah dari 7 kabupaten/kota se Sulut.
Acara paskah remaja sinode GMIM di hadiri Bupati Minsel Christiani Eugenia Paruntu,SE, Wabup Frangky Wongkar SH, dan sejumlah Kepala SKPD Pemprov Sulut maupun sejumlah SKPD Pemkab Minsel(jaan)