Amurang-Kepala Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia(KemenkumHam) Propinsi Sulawesi Utara(Sulut) Pondang Tambunan,SH,MH dan seluruh Kepala Divisi menghadiri acara Panen perdana dan penanaman Padi perdana serta penanaman kayu,juga penyerahan bantuan Bibit jagung,Sabtu (11/3).
Kepala Cabang Rutan Amurang Marulye Simbolon, SH dalam sambutan pertama mengucapkan banyak terima kasih atas kedatangan Kepala Kanwil KemenkumHAM Sulut Pondang Tambunan, SH MH. Juga, selamat dating untuk wakil bupati Franky D Wongkar, SH. ‘’Bahwa, kedatangan bapak-ibu dalam rangka panen padi di Rutan Amurang tak lain sebagai jawaban atas peran serta Pemkab Minsel ditengah-tengah keberadaan Rutan Amurang,’’ujarnya.
Kata Simbolon lagi, bahwa selama dua tahun lebih mengabdi di Cabang Rutan Amurang, belum pernah ada masalah yang terjadi disini. Bahkan, pihaknya selalu memberi motivasi dan berbagai kegiatan agar supaya WBP tidak resah dengan hal-hal yang tidak kita inginkan.
‘’Agar, kita selalu aktif melakukan berbagai kegiatan. Termasuk diantaranya menanam dan berkebun disekitar Rutan Amurang. Memang, kalau soal lahan untuk ditanam syukur saat akan dipinjamkan Pemkab Minsel sebanyak 5 hektar lagi. Kedepan, bila lahan 5 hektar kita tanam, akan banyak hasil yang kita panen dan didapatnya,’’jelas Simbolon yang dekat dengan Pers ini.
Kepala Kantor Wilayah(Kakanwil) KemenkumHAM Sulut Pondang Tambunan, SH MH mengatakan, bahwa dari kunjungan kedua kalinya di Rutan Amurang ini ternyata banyak kemajuan. ‘’Tapi, harus mampu memberikan yang terbaik bagi WBP tersebut. Khusus adikku pak Simbolon, saya percaya mampu memberi perubahan terhadap Rutan Amurang. Karena memang, kedepan Rutan Amurang ini akan naik kelas. Oleh sebab itu, pesannya jangan puas dulu apa yang ada saat ini. Berikan keasrian terus, agar semua keluarga kita akan merasa puas bila kita datang disini,’’ungkap Tambunan.
Tambunan juga tak lupa berterima kasih kepada bupati Christiany Eugenia Paruntu dan wakil bupati Franky D Wongkar yang tetap eksis serta membantu dengan Rutan Amurang. ‘’Perhatian bupati CEP dan wabup FDW sangat bermanfaat bagi kelangsungan program Rutan Amurang dan WBP tersebut. Oleh sebab itu, kita tetap mantapkan hubungan baik ini, agar supaya akan terus member diri yang lebih baik,’’tegasnya.
Usai itu, wakil bupati FDW menyerahkan secara simbolis bantuan bibit, pupuk dan lainnya kepada KT Toronata WBP Rutan Amurang. Selanjutnya, Kakanwil KemenkumHAM Sulut bersama wakapolres Kompol Prevly Tampanguma, SH, Kasi Pidum Stery Andih, SH MH dan Ketua PN Amurang serta Kepala Divisi Pemasyarakatan Drs Prasetyo, Bc.IP, MH.(arum)