Amurang-Dewan Pimpinan Daerah(DPD) II Partai Golkar Kabupaten Minahasa Selatan(Minsel) terus melakukan Musyawarah Kecamatan (Muscam) untuk memilih pengurus Kecamatan(PK) di 17 Kecamatan.Kali ini DPD II Partai Golkar yang dipimpin Ketua ChristianY Euginia Paruntu,SE ,melakukan Musyawarah kecamatan di Kecamatan Tatapaan tepatnya di Desa Sulu.
Sidang yang dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi Karel Hendrik Lakoy berjalan dengan baik,bahkan Muscam Tatapaan dihadiri oleh Ketua Harian DPD II Partai Golkar James Arthur Kojongian ST.MM,dan dihadiri oleh Sekretaris DPD I Partai GolkarEdison Masengi serta Dewan penasehat Jenny J.Tumbuan,SE, Sekretaris Bpk Drs Freddy Rawis, Wakil Ketua Bidang Pemuda & Olah Raga Ketua AMPG, Bpk Roy H. Tambingon, Wakil Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan Ketua KPPG, Ibu Syultje Rambi dan Wakil Ketua Bendahara Rio Josephdan pengurus DPD II Partai Golkar Kabupaten Minsel.
Dalam Muscam Kecamatan Tatapaan terpilih sebagai ketua Pengurus kecamatan yang ada di Tatapaan yakni jatuh pada Hezky Rawung.(jaan)