Musim Kemarau Tiba Pembakaran Lahan Mulai Marak Terjadi.

Lahan yang terbakar di Kawasan Perkebunan Mobongo Kelurahan Kawangkoan bawah,kecamatan Amurang Barat

Amurang,- Pembakaran hutan di Minsel nampaknya mulai terjadi yang dilakukan oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab, sehingga ancaman kobaran api bisa melalap hingga ke perkebunan milik warga, kerugian warga pemilik kebun jelas akan sangat dirasakan, mengingat kobaran api yang begitu besar sudah mulai menyentuh hingga pada tanaman yang di tanam, seperti Pohon kelapa dengan tumbu tumbuhan lainnya.

Seperti yang terlihat di lokasi tempat pembuangan akhir (TPA) mobongo Kecamatan Amurang Barat, kobaran api yang berada diatas pegunungan itu mulai mencemaskan bagi pemilik kebun yang ada disekitarnya, mengingat kobaran api yang besar itu mulai merambat kemana-mana, sakingnya kemarau mulai tiba dan terdapat banyak pohon dan daun yang sudah mengering, sehingga menyebabkan mudah terbakar, Sabtu malam 10/9.

Padahal beberapa waktu lalu, Kapolres Minahasa Selatan AKBP Arya Perdana, SH,SIK,MSi, telah mengimbau kepada segenap warga masyarakat untuk tidak sembarangan membuang puntung rokok yang masih berapi atau membakar, Hal tersebut telah disampaikan Kapolres Minsel.

Mengingat potensi kerawanan kebakaran hutan dan lahan akhir-akhir ini, maka warga dihimbau untuk memperhatikan lingkungan sekitar kita dan tidak sembarangan membakar atau membuang puntung rokok, apalagi yang masih ada apinya, himbauan Kapolres Minsel dalam rangka mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan yang sementara marak akhir-akhir ini terkait dengan datangnya musim panas atau kemarau.(jaan)

 

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.