Salah Satu Warga Yang Terjaring Cipkon Oleh Polsek Tenga.
Pihak Kepolisian Sektor Rural Tenga, demi menjaga Kenyamanan dan Keamanan Masyarakat menggelar Oprasi Cipta Kondisi, tujuan oprasi ini untuk menjaga kenyamanan ditengah tengah masyarakat, sehingga Sabtu malam 19/8 pihak kepolisian Polsek Tenga melakukan oprasi dibeberapa tempat.
Oprasi Cipta Kondisi Preman dan Minuman keras (Miras)ini, menjadi target Oprasi Polsek Tenga dibeberapa tempat seperti Tempat keramaian, tempat nongkrong bahkan ditempat tempat rawan terjadinya Tawuran.
Kapolsek Tenga IPTU. Muhamad Amri ketika dihubungi membenarkannya, Oprasi Cipta Kondisi bertujuan untuk menjaga kenyamanan masyarakatnya diwilayah Tenga, bahkan bukan saja Preman dan Miras yang menjadi target kami. Tapi, hingga kepenyakit masyarakat dan Senjata tajam (Sajam).
Ditambahkannya, ada beberapa titik yang menjadi target oprasi, seperti Desa Pakuweru, Pakuure, Tenga, Sapa raya dan Desa Molinow. Dalam Operasi ini Polsek Tenga tidak menemukan Adanya pelangaran-pelangaran serius, namun operasi yang di gelar tadi malam itu Polsek Tenga berhasil mendapati adanya pemuda pemuda yang asik miras.
” Kami tidak menemukan hal-hal yang tak diinginkan, kami hanya menemukan beberapa pemuda yang sedang asik minum minuman keras, kami membubarkan dan memberi arahan agar kiranya dapat pulang kerumah masing-masing dan saling menjaga Keamanan dan kenyamanan bersama.
Begitupula kepada masyarakat, marilah kita saling menjaga keamanan dan kenyamanan didesa dan lingkungan kita masing-masing agar supaya tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan, dan mari kita saling berkoordinasi bersama dengan Pihak Kepolisian, ucapnya.(Jaan)