Amurang-Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Minahasa Selatan(Minsel),yang dipimpin langsung oleh kepala Dinas Samuel Setho Slat, langsung eksien dengan menyampaikan kepada seluruh Lurah dan Hukum Tua yang berada di 17 Kecamatan yang jumlahmya 177 Desa/kelurahan untuk memasukan data bagi warga pemilik rumahnya yang layak untuk di bantu, yang akan di usulkan ke pemerintah Pusat.
Mengingat, Pemerintah Kabupaten Minsel, yakni Bupati Christiany E Paruntu SE dan Wakil Bupati Frangki D Wongkar SH, telah melobi ke pemerintah Pusat untuk membantu warga Minsel yang rumahnya tidak layak huni, tentu saja usaha dan kerja keras Bupati dan Wakil Bupati ini mendapat dorongan dan dukungan Doa dari Warga Minsel.
Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kabupaten Minsel Samuel Setho Slat saat di konfirmasi melalui Sekertaris Decky Suwu mengatakan,semua ini atas kerja keras dari Bupati Christiany E Paruntu SE, dan Wakil Bupati Frangki D Wongkar SH yang telah melobi kepemerintah Pusat bagi warga Minsel yang di cintainya.
“Data-data bagi warga yang rumahnya layak untuk dibantu sudah di masukan oleh masing masing Pemerintah Desa/kelurahan setempat ke Dinas.Jumlah Desa/kelurahan yang telah memasukan untuk saat ini kami belum tau persis karena masih sementara input, yang jelas batas pemasukan pada bulan maret ini,”kata Suwu.
Iapun menambahkan,Dinas Perumahan dan Permukiman Minsel, juga telah menyediakan usulan ke pemerintah Pusat untuk pembangunan Rusun (Rumah Susun.
“Rusun yang kami usulkan ini di siapkan bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang belum memiliki rumah, masyarakat yang belum punya rumah, begitu juga dengan para nelayan.Muda-mudahan usulan ini akan di terima oleh Pemerintah Pusat, dan jikalau usulan ini di terima, maka kita harus menyediakan lahan sekitar satu hektar untuk mendirikan rusun, agar supaya ketika akan mendirikan rusun ketiga tiganya berada di satu lokasi,”ucapnya.
Warga Minsel asal Amurang, Marsel Tiwow sangat memberikan apresiasi atas kinerja Pemerintah Kabupaten Minsel, yakni Ibu Bupati dan Bapak Wakil Bupati yang tidak mengenal lelah untuk berjuang ke pemerintah Pusat demi pembangunan di Minsel dan mengsejahtrakan warga Minsel.
“Sebagai warga Minsel sangat bangga memiliki sesosok Bupati Christiany E Paruntu SE dan Wakil Bupati Franki D Wongkar SH,”cetusnya.(jaan)