Seminar RIPDA PT.MRTA dan Dinas Parawisata Minsel

Salah Satu Objek Wisata di Kabupaten Minahasa Selatan,Air Terjun di Desa Popontolen

Salah Satu Objek Wisata di Kabupaten Minahasa Selatan,Air Terjun di Desa Popontolen

AMURANG,Suarasulutnews.co.id-Berdasarkan UU nomor 10 tahun 2009 tentang keparawisataan dinyatakan bahwa,pembangunan keparawisataan dilakukan berdasarkan asas manfaat,kekeluargaan,adil dan merata,keseimbangan,kemandirian,kelestaraian,partisipatif,berkelanjutan,demokratis,kesetaraan,dan kesatuan,maka dilakukannya Seminar Rencana Induk Parawisata Daerah(RIPDA), oleh Dinas Parawisata dan kependudukan yang bekerja sama dengan PT.MA Riolta Tumbet Abadi yang membiacarakan perkembangan Objek Wisata yang ada di Kabupaten Minahasa Selatan(Minsel).

Pantaun media ini saat melakukan seminar tampak pembicaraan hanya seputar Objek Wisata yang nantinya akan dikembangkan lebih baik lagi.Kepala Dinas Parawisata dan Kependudukan Kabupaten Minsel Drs.Sonny Maleke, kepada media ini mengatakan,untuk objek wisata di Daerah Minsel sudah sangat bagus.

“Maka kami akan mengembangkan semua objek wisata di Daerah ini,”kata Maleke.

Yang menjadi objek wisata andalan di Daerah Minsel, kaat Maleke ada empat pulau, antara lain Pulau Tikus ,Cepatu Burung dan Tatapaan.

“Kami akan berusaha, agar nantinya objek wisata yang dijadikan wisata andalan di Daerah ini akan lebih dikembangkan lagi.Dan untuk pulau wisata tersebut ada di Kecamatan Tatapaan.Memang sangat indah jika keempat pulau tersebut menjadi andalan objek wisata,”kata Maleke.

Sedangkan untuk objek wisata yang bakal akan dikembangkan di Daerah ini selain empat pulau tersebut antara lain, objek wisata Air terjun desa popontolen,Air terjun tekaan ever di kecamatan Tumpaan,Air terjun Lalumpe,Air terjun Toyopon,Air terjun Tondey,Air Terjun Tekaan di KM 3,Air Panas Niotakan Tompaso Baru,Air Terjun Kumlembuai, dan masih banyak lagi objek wisata yang akan dikembangkan.

“Masih banyak lagi objek wisata yang harus dikembangkan di Daerah Minsel,oleh sebab itu kami akan berusaha untuk melestarikannya,”kata Maleke, yang didampingi para narasumber yakni Hengky Walangitan,Zetly Tamot serta Tim ahli dan Konsultan,Maritje Kereh dan Yuliana Jonatan.(alon)

 

Kawasan Peruntukan Parawisata Budaya:

-Benteng Portugis( Kecamatan Amuran)

-Wisata Bajo (Kecamatan Tatrapaan)

-Batu Kapal (Kecamatan Tenga)

-Rumah Batu (Kecamatan Tompaso Baru)

-Lumpang Batu (Kecamatan Maesaan,Motoling,Tompaso baru, dan Ranoyapo)

-Waruga (di Desa Popontolen,Lelema,Tangkuney,Lopana,Tumpaan,Popareng,Kapoya,Suluun dan Rumoong Bawah)

-Veil Box (Kecamatan Tumpaan)

-Batu Tumotowa (Desa Popontolen dan Rumoong Bawah)

 

Kawasan Peruntukan Parawisata Alam:

-Taman Nasional Bunaken bagian selatan,pantai Ben-ben,pantai Popareng di Kecamatan Tatapaan.

-Daerah perlindungan laut Blongko Kecamatan Sinonsayang.

-Pantai Moinit dan Hutan bakau di Kecamatan Tenga.

-Pantai Sidate dan Molinow di Kecamatan Tenga.

-Pantai Teletabis Boyong Pante Kecamatan Sinonsayang.

-Sungai Nimanga di kecamatan Tumpaan (Arung-jeram).

-Batu Dinding di Kecamatan Amurang.

-Pantai Alar,Tandusang,Air Terjun Sendowan, di Kecamatan Amurang Timur dan Pantai Kambiow di Kecamatan Amurang.

-Air Terjun di Desa Popontolen.Air Terjun Tekaan Ever di Kecamatan Tumpaan.

-Air Terjun Mujizat Lalumpe,Air Terjun Toyopon,Air Terjun Lalumpe,Air Terjun Tondey di kecamatan Motoling.

-Air Terjun,Air Panas Niotakan di Kecamatan Tompaso Baru.

-Air Terjun,mata Air Batu,Mata Air Kumelesot di Kecamatan Kumelembuai.

-Air Terjun Ritey,Air Terjun Malulu di Kecamatan Amurang Timur.

-Air Terjun di Desa Rumoong bawah

-Air Terjun Tekaan Kelurahan Buyungon di Kecamatan Amurang.

-Air Terjun Desa Kinalawiran di Kecamatan Tompaso Baru.

-Air Terjun Desa  Temboan di Kecamatan Modoinding.

-Danau IIoloy di Kecamatan Maesaan.

-Sungai Ranoyapo di Kecamatan Ranoyapo.

-Danau Moat di Desa Sinisir dan kakenturan di Kecamatan Modoinding.

 

Kawasan Peruntukan Parawisata Buatan,Religius:

-Bukti Doa Pinaling di Kecamatan Amurang Timur.

-WAisata Agro di kecamatan Modoinding (Kawasan Agropolitasn Modoinding dan Hamparan Tanaman Holtikultura serta Bukit Doa kakenturan.

-Wisata Agro Sasayaban di Kecamatan Amurang.

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.