SMA 1 Tenga Wakili Sulut Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar Tingkat Nasional

Foto Bersama Kabid Dikmen Dra Fien Runtuwene bersama Siswa/Siswi SMA 1 Tenga yang akan Mengikuti Lomba Cerads Cermat 4 Pilar Kebangsaan di Tingkat Nasional

Foto Bersama Kabid Dikmen Dra Fien Runtuwene bersama Siswa/Siswi SMA 1 Tenga yang akan Mengikuti Lomba Cerads Cermat 4 Pilar Kebangsaan di Tingkat Nasional

Amurang- Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar tingkat Propinsi Sulawesi Utara akhirnya disematkan kepada Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Tenga, kabupaten Minahasa Selatan,sehingga berhak mewakili Propinsi Sulawesi Utara(Sulut) pada Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar kebangsaan di Ivent Tingkat Nasional SMA/SMK /MA pada bulan Agustus mendatang.

Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan Bupati Christiany Euginia Paruntu SE dan Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH,melalui Dinas Pendidikan yang dikomandoi oleh Olyivia Lumi SSTP Msi,kepada media ini mengatakan, bahwa dirinya memotifasi Siswa/Siswi SMA 1 Tenga yang sudah mengharumkan Dunia Pendidikan di Minsel.

“Bangga di Dunia Pendidikan di Minsel,bisa merahi juara dalam Lomba Cerdas Cermat 4 Pilar Kebangsaan.SMA 1 Tenga akan bertarung di tingkat Nasional,”kata Lumi.Sembari memberikan semangat kepada Siswa/Siswi SMA 1 Tenga yang sudah memberikan yang terbaik sehingga akan bertarung di tingkat Nasional.

Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Dikmen) Dra Fien Runtuwene,Msi saat mengunjungi Siswa/Siswi di SMA 1 Tenga di Kecamatan Tenga,memberikan semangat agar nantinya saat akan berloma di tingkat Nasional akan merahi juara.

“Saya mewakili Pemkab Minsel,dalam hal ini Dinas Pendidikan kami topang dalam Doa untuk Siswa/Siswi kita supaya berhasil di Tingkat Nasional pada Bulan Agustus mendatang untuk lomba Cerdas Cermat 4 Pilar,”kata Kabid Dra Fien Runtewene.(jaan)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.