Mitra – Kapolres Minahasa Tenggara (Mitra) saat ini, AKBP Feri Sitorus resmi ditunjuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menggantikan Kapolres Minahasa Selatan (Minsel) AKBP C Bambang Harleyanto yang dimutasi sebagai Dirtahti Polda Sulut.
Hal ini tertuang dalam mutasi terbaru, Rabu (29/3) dalam telegram bernomor: ST/714/KEP/2023, yang ditandatangani Wakapolri Komjen Pol Gatot Edhy Pramono.
AKBP Feri Sitorus dihadapan sejumblah Media mengatakan, memohon dukungan semua pihak di Minahasa Selatan (Minsel) dalam tugasnya kedepan.
“Jadi mohon dukungan dan doanya pemerintah dan masyarakat serta seluruh elemen yang ada saat bertugas di Minsel,” harapnya.
Hal yang sama juga disampaikan Kapolres Sitorus, meski hanya selama sembilan bulan lebih berada di Minahasa Tenggara, jujur saya sangat terkesan dengan Kabupaten Mitra.
Apa terlebih dalam tugas keseharian sebagai Kapolres, kita bisa saling berkomunikasi bersama dengan teman teman jurnalis, Pemerintah Kabupaten dan teman teman anggota, ini sangat terkesan meski saya tidak lama di Mitra.
“Jadi, selama saya di Mitra komunikasi kita sangat intens kita tidak pernah lepas dari komunikasi, saya juga sangat antusias jika masyarakat menyampaikam informasi kepada kami dalam hal Kamtibmas” ujar Kapolres Feri Sitorus yang kini menjabat sebagai Kapolres Minsel.
Diketahui, sebelumnya AKBP Feri Sitorus Lama berkiprah sebagai Kasubdit Tipiter Polda Sulut, awal tahun 2022, dirinya dimutasi ke jabatan Kasubdit 1 Ditintelkam Polda Suluta
Tak berselang lama, dalam telegram tertanggal 20 Juni 2022, sejumlah perwira menengah jajaran Polda Sulut dimutasi Kapolri Listyo Sigit Prabowo salah satunya Sitorus yang dipercaya memegang tongkat komando di Minahasa Tenggara (Mitra) yang kini resmi menjabat Kapolres Minsel
(J.S)