Disnaker Mitra Gelar Pelatihan “Last Listrik” Berdasarkan Klaster Kompetensi

Mitra – Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melalui Dinas Tenaga Kerja (Naker) melaksanakan Pelatihan Last Listrik yang bertempat di balai Ngilumas Kelurahan Lowu Dua kecamatan Ratahan, Senin (21/10-2024).Gedung.

Pelatihan ini merupakan Program dari Pelatihan Kerja dan Produktivitas Tenaga Kerja dalam Kegiatan Proses Pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan Ketrampilan bagi Pencari Kerja Berdasarkan Klaster Kompetensi.

Kepala Dinas Jeinny Pandelaki mengungkapakan tujuan dari Pelatihan ini untuk meningkatkan tenaga kerja mandiri dan meperluas lapangan kerja yang sesuai dengan kompetensi, dan untuk mengurangi tingkat pengangguran.

Lanjutnya, ia mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan karena  tuntutan kualitas kerja makin hari semakin meningkat dan menjadi sorotan dalam dunia usaha, untuk itu kegiatan ini diharapkan mampu memahami ketrampilan  yang diajarkan.

Selain itu, sasaran dari kegiatan ini adalah pencari kerja yang membutuhkan dan berminat mengikuti kegiatan sehingga mampu mengisi, menciptakan, memperluas lapangan pekerjaan  serta  ksempatan membuka lapangan kerja baru, ucap kadis Jeinny Pandelaki.

Penjabat Bupati Denny Mangala dalam sambutannya mengungkapkan, bahwa pelatihan Las Listrik ini merupakan salah satu langkah konkret dari pemerintah dalam meningkatkan kompetensi sumber daya manusia di Mitra, diera yang semakin kompetitif ini, ketrampilan dan pengetahuan yang tepat sangat penting untuk mendukung pembangunan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Visi besar bangsa kita menuju Indonesia Emas 2045, dimana Indonesia diproyeksikan menjadi negara maju dengan ekonomi yang kuat dan berdaya saing tinggi” ungkap Bupati Mangala.

Untuk itu peran kita sebagai individu dan masyarakat sangatlah krusial salah satu pilar utama dalam mencapai visi tersebut adalah pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas.

“Saya berharap melalui pelatihan ini peserta dapat memperoleh pengetahuan dan ketrampilan yang bermanfaat, tidak hanya untuk pengembangan diri tetapi juga untuk berkontribusi dalam dunia kerja” harap Bupati.

Menurut Bupati Lass listrik juga adalah salah satu ketrampilan yang sangat dibutuhkan baik di sektor industri maupun dalam pembangunan infrastruktur dengan ketrampilan ini, seperti tidak hanya akan meningkatkan employbility mereka, tetapi juga berkontribusi langsung terhadap pertumbuhan ekonomi daerah kita.

Saya mengingatkan kepada seluruh peserta bahwa kegiatan pelatihan ini berlangsung dalam waktu yang singkat, oleh karena itu sangat penting bagi kita untuk memanfaatkan setiap momen dengan disiplin dan semangat belajar yang tinggi.

“Pelatihan ini kesempatan untuk meningkatkan kapasitas diri, dan jangan ragu untuk berinovasi secara mandiri, ketrampilan adalah kunci untuk menghadapi tantangan di dunia kerja yang semakin kompleks” ujar Bupati.

Apresiasi diberikan kepada Dinas Tenaga kerja yang telah menyelenggarakan pelatihan ini, semoga pelatihan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi semua peserta.

“Mari gunakan kesempatan ini untuk belajar dan bertumbuh bersama demi mencapai cita cita bersama menuju Indonesia yang lebih baik” tutup Bupati Denny Mangala.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri 80 peserta dengan menghadirkan narasumber Kepala UPT balai pelatihan kerja Denny Mewengkang Provinsi Sulawesi Utara, Kabid Altin Sualang Elsye Supit bersama jajaran yang berada di Dinas Tenaga Kerja Mitra.

(J. Selang)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.