MITRA – Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menggelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Ke-113 Tahun 2021, Jumat (20/5-2021).
Upacara Hari Kebangkitan Nasional saat ini di laksanakan secara Virtual, mengingat pandemi Covid-19 masih melanda, khususnya di Kabupaten Mitra, yang dilaksanakan bertempat di Sport Hall kantor Bupati Minahasa Tenggara.
Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2021 ini bertemakan “Bangkit! Kita Bangsa Yang Tangguh”.
Dalam kegiatan upacara tersebut selaku inspektur upacara, mewakili Bupati Sumendap,SH, dipimpin langsung Wakil Bupati Drs. Joke Legi.
Wakil Bupati Joke Legi disela-sela memimpin upacara menyampaikan, kita harus memaknai semangat para cendekiawan Boedi Oetomo, rakyat juga diingatkan untuk terus bersemangat dan tangguh menghadapi permasalahan bangsa, seperti pandemi Covid-19 terlebih khusus di Kabupaten Mitra.
“Dalam kita menghadapi pandemi saat ini, kita harus tetap semangat dan tangguh menghadapi COVID-19 dengan terus menerapkan protokol kesehatan yang benar di setiap aktivitas,” ujar Wabup Legi.
Upaca Hari Kebangkitan Nasional 113 2021 ini, juga diikuti oleh Sekretaris Daerah David Lalandos, AP, MM, para Asisten I, II dan III dan seluruh para kepala perangkat daerah Mitra. (J.S)