Antisipasi krisis Air,BPBD Sangihe Dapat Bantuan 30 Tong Air

TAHUNA,SAuarasulutnews.co.id- Mengantisipasi kriis air bersih selama musim kemaraupanjang, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe melalui BadanPenanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mendapatkan bantuan 30 tong air dari Pemprop Sulut.

Pemberian bantuan tersebut berdasarkan permintaan BPBD Sangihe melalui proposal yang dikirim beberapa waktu lalu.

”Pemkab Sangihe baru saja mendapatkan bantuan 30 tong air  dari Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Sulut,” ungkap Kepala BPBD Ir Reintje Tamboto kepada sejumlah wartawan, Rabu (16/09) kemarin.

Lanjut dikatakannya, bantuan 30 ton air tersebut nantinya akan ditempatkan dibeberapa wilayah di Sangihe yang terdata dalam kawasan krisis air, baik dilayah kota Tahuna maupun disejumlah kecamatan yang telah mengalami kekeringan.

“30 tong air, nanti akan di tempatkan di wilayah-wilayah yang mengalami kekurangan bersih, terutama wilayah yang sama sekali minim sumber air bersih,” kata Tamboto.

Juga diungkapkan, pihaknya sudah bekerjasama denganPerusahaan Air Minum Daerah (DPAM) terkait pengisian air terhadap 30 tong air yang akan dibagikan kepada masyarakat ini. “Usaikami tempatkan 30 tong air ini, selanjutnya mobil tangki PDAM, yang akan mengisi air dalam tong yang telah ditempatkan dimasing-masing lokasi,” tandasnya.(fb)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.