Jakarta-Masih terkait dengan momentum Hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriyah, IKAFAHUSA (Ikatan Alumni Fakultas Hukum UNSRAT Manado) se-Jabodetabek, akhir pekan lalu menggelar acara Halal bi Halal (HBH), bertempat di Badan Diklat Kementrian Dalam Negeri, Kalibata, Jakarta Selatan.
Hajatan Halal Be Halal merupakan agenda rutin IKAFAHUSA yang digelar setiap tahun, sekaligus merupakan ajang silahturahmi bagi masing-masing anggota dalam membangun toleransi kerukunan antar umat beragama.
Tak hanya melibatkan kalangan Muslim, Halal bi Halal juga dihadiri anggota non Muslim, termasuk turut berpartisipasi dalam menyumbangkan tenaga, pikiran bahkan dalam bentuk finansial maupun komsumsi serta kelengakapan lainnya.
”Kegiatan ini digelar setiap tahun dan merupakan ajang silahturahmi antar sesama anggota, termasuk bagian dari upaya membangun toleransi umat beragama,”ungkap Ketua Pantia Halal Be Halal dari non Muslim Pingkan Tulung SH, yang juga mengatakan, Halal Be Halal kali ini mengambil tema, Sucikan Hati Dalam Cinta Kasih Menggapai Sukses Sejati.
Sementra itu Ketua Umum IKAFAHUSA, Rakhmayanti E. Makainas, SH, LLM dalam sambutannya diacara tersebut, mengingatkan kembali tentang persaudaraan dan kekeluargaan adalah modal utama dalam keberlangsungan IKAFAHUSA, sekaligus mengharapkan agar kerukunan antar umat beragama dilingkup IKAFAHUSA tetap terjalin dan terjaga.
”Lewat Halal Be Halal mari kita tingkatkan kebersamaan serta tali silahturahmi antar umat beragama,”ujar Makainas sembari menambahkan, IKAFAHUSA adalah sebuah organisasi yang berdiri sejak tahun 1997, dibentuk atas dasar solidaritas rasa senasib sepenanggungan dari beberapa alumni Fakultas Hukum UNSRAT Manado yang merantau di ibukota Jakarta dan sekitarnya.(eleh)