Menrisetdikti Kunjungi Perbatasan Indonesia-Philipina

Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Muhamad Nasir akhir pekan lalu berkunjung ke Kabupaten Sangihe

Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Muhamad Nasir akhir pekan lalu berkunjung ke Kabupaten Sangihe

Tahuna,Suarasulutnews.co.id-Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti), Muhamad Nasir akhir pekan lalu berkunjung ke Kabupaten Sangihe. Kunjungan Menteri juga terkait pantauan perkembangan pendidikan di kawasan yang berbatasan dengan Negara tetangga Philipina, seperti melihat dari dekat proses belajar mengajar di kampus Politeknik Nusa Utara (Polunastar).

 

Tak hanya memantau proses belajar mengajar, Menteri juga turut memberikan kuliah umum kepada ratusan mahasiswa, termasuk meresmikan Auditorium serta Pusat Budidaya Ikan Air Tawar Polnustar. Maksud kunjungan Menteri ke Sangihe seperti yang terungkap dalam sambutannya, juga terkait dengan adanya keseriusan pusat yang hendak memajukan pendidikan di daerah perbatasan terluar NKRI.

 

Menteri juga tak bisa menyembunyikan kekagumannya atas cepatnya terbangun infrastruktur belajar mengajar Polnustar, sekaligus berharap Polnustar akan terus memberikan kontribusi lulusan yang handal demi kemajuan pendidikan dan pembangunan di Kabupatn Kepulauan Sangihe.

 

”Selamat untuk Polnustar dalam membangun dunia pendidikan di perbatasan terluar, dan mudah-mudahan pendidikan akan semakin maju di Kabupaten Kepulauan Sangihe ini,”ungkap Menteri.

 

Acara peresmian fasilitas Polnustar juga turut dihadiri sejumlah pejabat Pemprop Sulut, diantaranya Asisten I Drs. Jhon Palandung serta Bupati Drs. H.R. Makagansa MSi, Wabub Jabes Gahana SE,ME dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah.

 

Diakhir rangkaian kegiatan kunjungan,Menteri juga menggunakan kesempatan melihat-lihat kondisi perairan teluk Tahuna sambil memancing di perairan Sangihe dengan menggunakan kapal latih Polnustar.(fb)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.