Sangihe – Pengurus Pemuda Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Sangihe menggelar Rapat koordinasi (Rakoor) bersama pengurus FKUB Sangihe, Selasa (18/8/2020) bertempat di aula kantor Kementrian Agama Kabupaten Sangihe. Rakoor dibuka oleh Kepala bagian Kesra Setda Sangihe Drs Ferdinand Manumpil.
Dalam sambutanya, Manumpil menyampaikan ucapan terimakasih kepada pengurus FKUB dan Pemuda FKUB yang sudah membantu pemerintah dalam kegiatan sosilalisasi panduan kegiatan keagamaan dimasa pandemi.
“Sesuai dengan tema yang diangkat dalam rakoor kali ini optimalisasi peran FKUB dimasa New Normal, sebagai pemerintah daerah sangat berterimakasih kepada FKUB yang sudah membantu pemerintah untuk mensosialisasi penanganan covid 19 dan penerapan protokol kesehatan dalam kegiatan ibadah keagamaan,” ungkap Manumpil.
Sementara itu Ketua FKUB Kabupaten Kepulauan Sangihe Pdt A Makasar dalam arahanya mengatakan, pelaksanaan rakoor ini bertujuan untuk mengevaluasi agenda kegiatan yang sudah dijalankan dan rencana kegiatan yang akan dijalankan.
“Tentunya tujuan akhir dari semua kegiatan ialah terciptanya kerukunan. Evaluasi dan Rakoor ini sangat penting untuk kita melangkah lebih jauh lagi dimasa new normal,” ungkapnya.
Rakoor yang dirangkaikan dengan semarak HUT RI ke 75 itu juga bertujuan lebih menanamkan jiwa Nasionalisme kepada seluruh pengurua FKUB dan Pemuda FKUB.
Ditempat yang sama juga, Kepala Kantor Kemenag Sangihe Drs Tavip Pakaya mengapresiasi Rakoor yang dilaksanakan. Dimana menurut Pakaya pelaksanaan Rakoor tersebut sangatlah penting demi kemajuan FKUB dalam perannya ditengah kondisi pandemi seperti sekarang ini. Sesuai dengan tema yang diangkat “optimalisasi peran FKUB dimasa New Normal,”
“Sebab peran takoh agama dimasa new normal tentu secara aspek religius sebagai pemuka agama mengajak para umatnya untuk semakin mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa. Serta mengajak warga masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari terlebih dalam kegiatan ibadah,” kata Pakaya.
Ikut hadir dalam Rakoor tersebut Kepala Kantor Kementrian agama Drs Tavip Pakaya Ketua pengurus pemuda FKUB Hengki Natingkase pengurus FKUB dan pengurus Pemuda FKUB Kabupaten Sangihe. (Andika)