Peringati HUT ke 59,SMA I Tahuna Gelar Lomba Voli Antar Sekolah

Lomba Bola VoliTahuna-Sebagai refleksi dari peringatan HUT-nya yang ke 59 tahun, SMA Negeri I Tahuna menggelar lomba bola voli antar sekolah se-kota Tahuna, Kecamatan Tabukan Utara dan Kecamatan Manganitu. Selain lomba bola voli, kegiatan internall juga turut mewarnai perayaan HUT SMA pertama di kawasan yang berbatasan dengan negara tetangga Philipina tersebut.

Sementara untuk pembukaan kegiatan lomba  baik internal maupun eksternal, langsung dilakukan, Senin (15/08) kemarin, terpusat di lapangan voli kompleks SMA I Tahuna, sekaligus ditandai dengan pelepasan balon gas sebanyak 59 buah serta diramaikan dengan penampilan drum band SMA Negeri I Tahuna.

”Selain lomba voli antar sekolah, juga dilaksanakan lomba internal, yakni penataan literasi pojok baca dan penataan lingkungan dimasing-masing kelas,”ungkap Kepala Sekolah SMK Negeri I Tahuna, Marthin Luther Janis SPd, MPd ditemui usai acara pembukaan.

Dijelaskan pula, dalam kegiatan lomba kali ini, pihak sekolah juga bekerja sama dengan Bank Sulut-Go selaku pihak sponsor yang menyiapkan tropi dan hadiah lainnya, termasuk uang pembinaan bagi pemenang lomba.

”Kegiatan ini juga mendapat suport dari Bank Sulut-Go, mereka telah menyiapkan tropi dan hadiah lainya, termasuk uang pembinaan,”kata Janis yang juga menambahkan, untuk puncak acara sekaligus penutupan dari berbagai rangkaian kegiatan, akan dilaksanakan pada tanggal 1 Sepeptember mendatang.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.