Polres Sangihe Lakukan Razia KTP

TAHUNA,Suarasulutnews.co.id-Terkait dengan agenda pengawasan di kawasan perbatasan Indonesia-Philipina, terhitung sejak Selasa (28/07) kemarin, Polres Sangihe melakukan razia kartu tanda peduduk (KTP). Razia tersebut, juga turut belibatkan instansi terkait seperti Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil), Badan Kesatuan Bangsa (Kesbang) serta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP).

Hal ini dibenarkan Kapolres Sangihe AKBP Faisol Wahydui SIK dikonfirmasi melalalui Humas Polres, Iptu Silindame Mangandai saat dikonfimasi sejumlah wartawan kemarin. Rasia juga bertujuan untuk meminimalisir masuknya orang asing maupun pendatang lainnya yang tidak dilengakapi identitas jelas.

”Selain terkait dengan agenda rutin pengawasan perbatasan, razia KTP ini untuk mengantisipasi masuknya orang asing yang tak memiliki identitas jelas,”tegas Mangandai.

Dijelaskan, lokasi atau tempat berpotensi yang akan menjadi sasaran razia, diantaranya area Bandara Naha Tabukan Utara, Dermaga Pelabuhan Tahuna, kawasan pusat kota, hotel, penginapan serta tempat kost. Dalam razia yang dimulai pukul 16.00 wita, Polres kata Mangandai menurunkan sekitar 27 personil ditambah staf Dinas Dukcapil 5 orang, serta anggota Satpol PP dan Badan Kesbang 50 orang.

Berharap kegiatan razia dapat berjalan lancar dan aman, ia meminta masyarakat dapat bersinergi dalam mendukung tugas Pemerintah dan Polri, termasuk dapat memberikan informasi jika ada hal-hal yang ganjil akan keberadaan pendatang dilingkungannya masing-masing.

”Kegiatan ini akan sangat efektif jika didukung oleh masyarakat, karena sudah menjadi tugas kita bersama menciptakan situasi aman dan kondusif terlebih Kabupaten Sangihe terhindar dari ancaman yang dapat merusak kerukunan antar umat beragama,”pungkasnya.(fb)

Rate this article!
Tags:
author

Author: 

Comments are closed.