Raskin Sangihe 2016 Masih Tunggu SK Pusat

TAHUNA,Suarasulutnews.co.id- Rumah Tanggga Sasaran (RTS) di Kabupaten Sangihe sepertinya harus menunggu sementara waktu jadwal pendistrubusian beras miskin (Raskin) oleh pihak Dolog Tahuna. Ini dikarenakan untuk distribusi jatah raskin tahun 2016 masih menunggu SK dari kementrian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.

Hal ini dibenarkan kepala Kantor Bulog Tahuna, Munarfi Samsudin kepada sejumlah wartawan, rabu (06/12) kemarin. “Untuk distribusi raskin tahun 2016 masih menunggu SK kementrian pusat,” ungkap Samsudin.

Dikatakan, nantinya bila jatah raskin 2016 sudah ditentukan, selanjutnya akan disalurkan ke semua propinsi yang tersebar di Indonesia, didalamnya Propinsi Sulawesi Utara dan berlanjut ke Kabupaten Sangihe, pihaknya akan langsung menyalurkannya kemasing-masing penerima.
“Setelah jatah raskin ini sudah di salurkan ke semua propinsi, selanjutnya akan disalurkan ke semuakabupaten/kota.

Dari situ akan diketahui berapa jatah raskin untuk tahun 2016 untuk selanjutnya didistribusikannya,” jelasnya,”sembari menambahkan, bila jatah raskin sudah masuk ke Sangihe, pihaknya akan langsung berkoordinasi dengan pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Sangihe terkait penyalurannya.(fb)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.