TAHUNA,Suarasulutnews.co.id-Atas nama Bupati Kabupaten Sangihe, Drs. H.R.Makagansa MSi, Sekda Edwin Roring SE,ME, Jumat (30/10), melantik sekaligus mengambil sumpah 53 pejabat eselon 3 dan 4 dilingkup Pemkab Sangihe.
Pelantikkan tersebut berlangsung di Pendopo Rumah Jabatan Bupati, berdasarkan SK Bupati Nomor 821:/56/112/2015 tanggal 29 Oktober 2015. Sambutan Bupati yang dibacakan Roring antara lain mengatakan, mutasi pejabat dilingkup Pemkab Sangihe berpedoman pada Undang-undang Nomor 5 tahun 2014 Tentang Aparatur Sipil Negara.
Juga ditegaskan, pejabat yang dipromosikan pada jabatan yang lebih tinggi merupakan upaya mencegah terjadinya stagnasi dan kesenjangan operasional dalam pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan dan pelayanan publik, termasuk penggantian pejabat struktural merupakan pola
pembinaan karir pegawai.
Bupati berharap, para pejabat yang telah dipercayakan menduduki jabatan baru, mampu melaksanakan tanggung jawab serta tetap mengedepankan disiplin kerja serta mampu menjalin kerjasama dengan staf maupun atasan.
”Saya minta pejabat yang telah dilantik dapat melaksanakan tanggung jawabnya serta tetap mengedepankan disiplin kerja,”tegas Bupati.
Sementara meski pelantikkan dilangsungkan seusai jam kerja, sekitar pukul 13.00 wita,lokasi pelantikkan tetap saja dibanjiri PNS yang ingin menyaksikan langsung rekan-rekannya yang dilantik, termasuk ingin mencari tahu siapa pejabat baru yang akan menjadi atasan mereka.
”Meski cukup banyak pejabat yang dilantik, tapi tak begitu seru, mudah-mudahan dalam waktu dekat akan ada roling susulan untuk pejabat eselon II agar terlihat seru dan pasti akan lebih banyak PNS yang datang menyaksikan,”ujar beberapa PNS.(fb)