Tahun Ini 12 Lulusan IPDN Akan Ditempatkan di Sangihe

Sekretaris Daerah Kabupaten Sangihe, Edwin Roring SE,ME

Sekretaris Daerah Kabupaten Sangihe, Edwin Roring SE,ME

Tahuna-Sebagai kabupaten yang berbatasan dengan negara tetangga Philipina, Sangihe cukup banyak ditempatkan lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dibanding daerah lainnya di Sulut. Seperti diinformasikan Sekda Edwin Roring SE,ME, untuk tahun 2017 ini ada 12 lulusan IPDN siap ditempatkan di Sangihe.

Nantinya para lulusan perguruan tinggi yang lulusannya langsung menjadi pegawai negeri sipil ketika bertugas, akan ditempatkan disejumlah SKPD sesuai dengan bidang kerja dan akan bertugas di Sangihe minimal 2 tahun sebelum dikembalikan ke daerah masing-masing.

”Memang untuk kawasan perbatasan lebih banyak ditempatkan alumni IPDN, ada sekitar 35 persen jika ditambah dengan jatah Kabupaten Talaud,”ungkap Roring.

Terkait dengan sasarann penempatan alumni IPDN di Sangihe, menurut Roring selain untuk menujang kegiatan Aparat Sipi Negara (ASN) serta kesempatan para alumni untuk berkreasi, juga untuk memupuk semangat persatuan dan kesatuan mempertahankan NKRI. Roring juga beharap untuk masing-masing SKPD yang nantinya akan ditempatkan para alumni IPDN, dapat memfasilitasinya dan memanfaatkan kualitas kerja, termasuk melakukan pendampingan saat para alumni bertugas dilapangan.

”Jadi minimal dua tahun alumni IPDN harus bertugas di Sangihe, setelah itu mereka dikembalikan ke daerah masing-masing sebagai ASN. Untuk pembiayaanya selama di Sangihe akan ditanggung Kementerian Dalam Negeri terhitung sejak Desember 2017,”ujar Roring sembari menambahkan, ke 12 alumni IPDN berasal dari beberapa daerah, seperti Papua, Kalimantan Timur, Nusa Tenggara Timur dan Sulawesi Tenggara.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.