Hutang Pelanggan PDAM Tomohon Capai Rp400-an Juta

Pihak Managemen PDAM akan melakukan penindakan terhadap para pelanggan yang bermasalah dengan pembayaran rekening

Pihak Managemen PDAM akan melakukan penindakan terhadap para pelanggan yang bermasalah dengan pembayaran rekening

TOMOHON,Suarasulutnews.co.id –Tunggakan Pelanggamn PDAM kota Tomohon mencapai 400 juta, akibatnya Managemen PDAM Kota Tomohon kesulitan dalam melakukan perbaikan kerusakan akibat hutang para penunggak pelanggan kepada PDAM di tahun 2015 silam, sebagaimana yang terdata sampai dengan awal tahun 2016 ini.

Terkait dengan hal ini, Direktur Utama (Dirut) PDAM Kota Tomohon Noldy Montolalu mengatakan saat ini pihaknya terus melakukan upaya penagihan tunggakan ke pihak pelanggan,untuk menutupi kebutuhan PDAM baik operasionalnya maupun perbaikan instalasi serta biaya bagi pegawainya.
“Kami saat ini terus melakukan upaya penagihan terhadap para pelanggan yang menunggak agar dapat melunasi tunggakan rekening, hal ini untuk kepentingan bersama terkait masalah air bersih,” tukas Montolalu.

Menurut Montolalu, Dari lima kecamatan yang ada di Kota Tomohon, Kecamatan Tomohon Tengah yang tertinggi piutang-nya ke PDAM, “Para pelanggan khususnya di wilayah Tomohon tengah cukup mendominasi hitungan piutang dari tahun 2015 lalu. Hutang mereka sangat bervariatif besarannya, antara Rp400 ribu sampai Rp3 jutaan,.

Mencermati persoalan ini di tegaskan Montolalu, pihak managemen PDAM akan melakukan penindakan terhadap para pelanggan yang bermasalah dengan pembayaran rekening, dengan tujuan agar PDAM dalam mengatasi pembagian air bersih akan lebih Fokus kepada pelanggan yang tidak menunggak, serta dapat memperbaiki pengelolaan menegemen yang lebih baik.

“Kami telah mempersiapkan tim untuk turun ke lapangan dan akan melakukan tindakan pemutusan aliran pipa air bersih terhadap pelanggan yang belum melunasi kewajibannya,” tegas Montolalu sembari menambahkan bahwa dirinya sejak diberi tanggungjawab dalam mengelola managemen PDAM masih ada hutang bawaan dari pimpinan sebelumnya,

lebih jelas di katakanya, PDAM akan memberikan pelayanan PRIMA kepada pelanggan asalkan tunggakan dapat dilunsi, walau persoalan lain terus membuat PDAM kesulitan yakni adanya pemadaman listrik yang berujung pada terganggunya penyuplaian air bersih ke pelanggan, namun demikian, pihaknya tetap memberikan pelayanan lewat angkutan Tangki air bersih kepelangga yangt tersebar dilima kecamatan untuk memenuhi kebutuhan air bersih kepada warga.Dari data yang di peroleh media ini, bahwa sampai dengajn saat ini jumlah pelanggan PDAM di kota Tomohon berjumlah 4 ribuan pelanggan.(jems mor)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.